Bomber Brasil Dilepas, Arema FC Sebut Kriteria Striker Asing Baru
Arema FC mulai berburu striker asing untuk memperkuat tim pada putaran kedua kompetisi. Ini dilakukan pasca Gustavo Almeida, striker asal Brasil dilepas ke Persija Jakarta pada bursa transfer paruh musim Liga 1.
General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi mengatakan bahwa mereka telah menetapkan kriteria striker asing yang nanti bakal direkrut adalah yang pernah bermain di Indonesia.
“Kalau klub mendatangkan pemain asing di putaran kedua, pasti untuk booster, sehingga kami berusaha mendapatkan pemain asing yang pernah bermain di Indonesia,” ujarnya pada Rabu 15 November 2023.
Singo Edan berburu striker asing yang pernah bermain di Indonesia karena menilai pemain tersebut bisa cepat beradaptasi dengan iklim sepakbola nasional.
"Kalau kami ambil pemain asing yang belum pernah main di Indonesia pada awal musim, mungkin masih ada kesempatan buat beradaptasi lebih lama. Kalau di paruh musim begini kan kami butuh pemain yang bisa segera beradaptasi," katanya.
Sementara itu, Pelatih Arema FC, Fernando Valente mengatakan bahwa kriteria striker yang pernah bermain di Liga 1 menjadi prioritas tim dalam proses perekrutan.
“Kami punya dua opsi pemain asing. Satu pemain yang kami sudah tahu profilnya di Liga 1. Satu pemain lagi adalah pemain baru. Mungkin kami bisa mencari pemain yang sedang tidak nyaman di timnya sekarang,” ujarnya.