Bob Dylan yang Mengilhami Dilan ?
Pernah dengar lagu " Knockin' On Heaven's Door?" yang dimainkan Gun'N Roses?
Itulah lagu ciptaan musisi, penyanyi, penyair balada legendaris, asal Amerika, Bob Dylan.
Bob Dylan, yang sebenarnya lahir dengan nama asli Robert Allen Zimmerman ini, di tahun 80-an sangat digandrungi anak-anak muda di penjuru dunia. Termasuk Indonesia. Lagu-lagunya seperti " Blowing in the Win" atau "Like Rolling Stone" sangat populer di sana era 80-an silam.
Di tanah air, 80-an itu, lagu-lagu Dylan mengilhami lahirnya lagu-lagu Leo Kristi, Iwan Fals, Franky Sahilatua, Doel Sumbang, Ebiet G.Ade, Jockie Suryoprayogo, Hary Sabar, Gombloh, Eros Djarot, Anto Baret, Ully Sigar Rusady dan banyak lagi.
Siapa Dylan? Apa yang ia katakan dalam lagu-lagunya?
Anda pun bisa menduga. Nama Bob Dylan ini lah yang mengilhami lahirnya film "Dilan" yang barusan booming, karena film ini adalah kisah "kesederhanaan yang diambil dari sudut yang pas dengan kamera sehingga kaget .. dan cus booming."
Bedanya hanya penulisan "Dylan" menjadi "Dilan."
Sama seperti tokoh Dilan dalam novel dan film, penyanyi kelahiran Duluth, Minnesota, Amerika Serikat, 24 Mei 1941 ini, memang puitis. Kaum hawa, era itu, dibuatnya klepek-klepek.
Hampir semua lagu-lagunya ditulisnya dengan hatinya yang puitis, penuh greget, indah, teduh tapi tajam.
Karya-karya Bob Dylan, seperti dihimpun Wikipedia, juga mempengaruhi karya-karya musisi generasi berikutnya, seperti Stephen Foster, Irving Berlin, Woody Guthrie, Bruce Springsteen, dan Hank Williams.
Dylan menerima Penghargaan Nobel Sastra tahun 2016 karena karyanya yang telah menciptakan jenis ekspresi puitis baru dalam tradisi lagu Amerika yang mengagumkan. Bayangkan, penyanyi dapat Nobel sastra!
Dylan memang seniman serba bisa. Sebagai penyanyi, penulis lagu, penulis sastra, esais, penyair, penulis adegan, disc jockey, Instrumen, vokalis, pemain gitar, harmonika, keyboards, piano, bas dan banyak lagi. Mungkin cuma gamelan atau kecapi Sunda yang gak bisa. Semua alat musik barat, bisa ia mainkan.
Majalah musik Rolling Stone menempatkan Bob Dylan dalam urutan kedua pada daftar "Greatest Artists of All Time". Dylan hanya kalah satu tingkat tepat di bawah The Beatles, padahal band yang dipimpin John Lennom dan Paul ini termasuk band yang terpengaruh gaya bermusik Dylan dan sering mendengarkan lagu - lagu milik Dylan.
Dedikasi Bob Dylan di dunia musik sangat panjang serta mengagumkan. Dia adalah musisi mullti dimensional, penyanyi, penulis lagu, sastrawan, dan disc jockey.
Dylan bahkan berhasil memprovokasi lahirnya sejumlah genre dalam musik pop, termasuk folk rock dan country rock.
Seperti halnya Beatles, Dylan mencampur berbagai jenis musik sehingga hasilnya lebih enak didengar. Dia adalah vokalis yang sangat berpengaruh sekaligus musisi yang memiliki begitu banyak karakter melalui benang pita suaranya.
Katakan pada Dylan, jadi seniman serba bisa itu sulit, biar Bob Dylan saja. (dmr)
10 Lagu Terbaik Bob Dylan
1. Like a Rolling Stone Album : Highway 61 Revisited Tahun : 1965
2. Blowin' in the Wind Album : The Freewhelin' Bob Dylan Tahun : 1963
3. All Along the Watchtower Album : The Freewhelin' Bob Dylan Tahun : 1963
4. Tangled Up in Blue Album : Blood On the Tracks Tahun : 1975
5. Knockin' On Heaven's Door Album : Pat Garrett & Billy the Kid Tahun : 1973
6. Mr. Tambourine Man Album : Bringing It All Back Home Tahun : 1965
7. The Time They Are A-Changin' Album : The Time They Are A-Changin' Tahun : 1964
8. A Hard Rains a Gonna Fall Album : Bringing It All Back Home Tahun : 1965
9. Subterranean Homesick Blues Album : Bringing It All Back Home Tahun : 1965
10. Visions of Johanna Album : The Freewhelin' Bob Dylan Tahun : 1963.
Advertisement