Blusukan ke Sidoarjo, Wakapolda Jatim Dorong Warga Vaksin Covid
Wakapolda Jatim Brigjen Pol. Slamet Hadi Supraptoyo kunjungi gerai vaksinasi dosis kedua dan booster di Gelora Delta Sidoarjo. Dalam kunjungannya, Slamet Hadi mengikuti Zoom meeting bersama presiden Joko Widodo terkait percepatan vaksinasi.
Presiden Joko Widodo menyampaikan, mengingat penyebaran Covid-19 yang terus naik di seluruh wilayah Tanah Air, ada dua hal yang harus digencarkan. Yakni percepatan vaksinasi dosis kedua maupun ketiga, serta protokol kesehatan harus betul dipatuhi.
Usai Zoom meeting, Wakapolda Jawa Timur didampingi beberapa pejabat utama Polda Jatim dan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro, meninjau pelaksanaan vaksinasi yang diikuti oleh masyarakat umum.
“Stok vaksin kami masih banyak, silakan bagi masyarakat yang belum vaksin dosis kedua pun ketiga, bagi lansia, segera datangi gerai-gerai atau layanan vaksinasi yang ada,” kata Slamet, Kamis, 17 Februari 2022.
Wakapolda Jatim bersama Kapolresta Sidoarjo juga membagikan paket sembako kepada peserta vaksin lansia yang mengikuti booster.
Sementara itu, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro mengatakan, semakin banyaknya masyarakat yang disuntik vaksin, maka dapat mencegah atau meminimalisir penularan Covid-19. Sebab kekebalan imunitas kita telah terbentuk.
Di Sidoarjo, lanjut Kusumo. Angka konfirmasi meningkat tetapi angka kesembuhan juga banyak. “Seperti hari ini ada terkonfirmasi 976 yang terpapar, sementara angka kesembuhan 750. Masa penyembuhan juga singkat,” tandasnya.