BKOW Jatim Berbagi Kasih dengan Warga Terdampak Covid-19
Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) Provinsi Jatim berbagi kasih dengan warga yang terdampak virus corona atau Covid-19. Aksi sosial ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19.
Ketua Umum BKOW Provinsi Jatim, Dra Hj Fatma Saifullah Yusuf menuturkan, penyebaran virus corona yang saat ini masih belum ada tanda-tanda berakhir di Indonesia, dimana jumlahnya terus naik dan sangat memprihatinkan. Untuk itu, BKOW Provinsi Jatim hadir dengan memberikan bantuan kepada warga yang terdampak virus tersebut.
"Sebagian dari 46 organisasi wanita yang bergabung dalam BKOW telah melakukan baksos sendiri-sendiri dengan induk organisasinya. Nah, kemudian kami bersama-sama melakukan baksos dengan bendera BKOW Provinsi Jatim," ujar Fatma, saat dikonfirmasi, Sabtu, 2 Mei 2020.
Menurut istri mantan Wakil Gubernur Jatim Drs H Saifullah Yusuf ini, pada tahap pertama BKOW telah memberikan bantuan sebanyak 350 paket sembako dan masker pada 21 April 2020, atau tepat pada peringatan Hari Kartini.
Baksos selanjutnya, kata Fatma, digelar lagi pada 6 Mei 2020. Sembako yang disiapkan sebanyak 285 paket berikut masker. Inginnya juga membantu baju Hazmat untuk para Tim Medis, tapi nantilah melihat situasi dan kondisi dana yang ada untuk saat ini masih mampu membantu sembako," katanya.
Setiap paket sembako berisi tiga kilogram beras, 400 mili liter minyak goreng, 4 bungkus mie instan, teh celup, mie bihun dan masker kain.
Fatma mengatakan, dana baksos ini berasal dari pengurus BKOW Provinsi Jatim, anggota pleno, alumni pengurus BKOW, kas BKOW dan Koperasi Citra Patma Wanita (CPW) BKOW.
"Paket sembako ini diberikan kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 seperti kaum dhuafa, lansia, anak Yatim, pedagang sektor informal atau kaki lima, pemulung, kaum difabel dan lain-lain.
Kegiatan bhakti sosial yang dilakukan BKOW Provinsi Jatim ini, jelas Fatma, sudah sejalan dan sesuai arahan Ketua Umum Kongres Wanita Indonesia (Kowani) Dr Ir Giwo Rubianto Wiyogo, saat video conference Kowani dengan BKOW seluruh Indonesia, Rabu, 29 April 2020.
"Ibu Ketum Kowani berharap BKOW di seluruh provinsi hendaknya berparitisipasi untuk memberikan bantuan baik berupa bahan pangan pokok maupun masker kepada masyarakat yang terdampak Covid-19. Alhamdulillah BKOW Provinsi Jawa Timur telah melakukan bakti sosial tersebut, untuk sedikit meringankan beban masyarakat," tandas Fatma yang juga founder Fatma Foundation itu.
Advertisement