BIN Jatim Gelar Vaksinasi Door to Door di Mojokerto
Badan Intelijen Negara (BIN) Jatim menggelar vaksinasi Covid-19 lanjutan secara door to door atau dari rumah ke rumah di Desa/Kecamatan Sooko, Mojokerto, Kamis 21 Oktober 2021.
Staf Khusus Kabinda Jatim Kombes Pol. Yusuf Saprudin menuturkan, pelaksanaan vaksinasi door to door di Mojokerto ini dilakukan untuk mengejar herd immunity. Selain vaksinasi door to door, pihaknya juga menggelar vaksinasi di SMK PGRI Sooko, SMK Raden Patah Mojosari dan SMK Raden Rahmat Mojosari.
"Terahir dilaksanakan di pesantren atau di Balai Desa Gondang Bakalan Kabupaten Kediri," katanya, Kamis 21 Oktober 2021.
Yusuf mengatakan, pihaknya menyiapkan delapan ribu dosis dalam vaksinasi Covid-19 lanjutan tersebut. Para pelajar dan warga di lingkungan padat penduduk masih menjadi prioritas penerima dalam vaksinasi lanjutan ini.
"Hari ini merupakan program lanjutan vaksinasi tahap dua. Target kita delapan ribu dosis, ini seiring progam BIN mendukung pemerintah dalam rangka menyelesaikan progam vaksinasi terutama usia 12 tahun sampai 17 tahun dan masyarakat yang membutuhkan. Supaya kita segera bisa mendukung pemerintah mencapai herd immunity," ungkapnya.
Yusuf menjelaskan, alasan BIN menggelar vaksinasi Covid-19 secara door to door ini untuk menjangkau masyarakat yang mempunyai keterbatasan ke gerai vaksinasi.
"Kita untuk pro aktif kepada masyarakat yang mempunyai keterbatasan untuk datang ke sentra-sentra vaksinasi, maka langkah pro aktif ini cukup efektif untuk jemput bola," tandasnya.
Advertisement