Bigmatch Arema vs Persebaya Bisa Terwujud di Final Piala Presiden
Hasil drawing babak perempat final Piala Presiden 2018 akhirnya tidak mempertemukan dua klub Jawa Timur, Arema Malang dan Persebaya Surabaya. Bahkan, duel yang dinanti-nanti ini baru bisa terwujud jika keduanya bisa melaju ke babak final.
Peluang keduanya untuk bisa bertemu kembali memang hanya bisa terjadi partai puncak. Itupun tidak mudah. Sebab, Arema maupun Persebaya harus melalui dua handangan klub-klub besar di Tanah Air.
Di babak perempat final, Arema akan menghadapi Sriwijaya FC yang berstatus sebagai juara Grup A. Andai Singo Edan bisa mengatasi Laskar Wong Kito maka masih harus menghadapi pemenang antara Bali United vs Madura United. Kedua tim ini dikenal bertabur bintang.
Sementara perjuangan Persebaya untuk melaju ke babak final juga tidak mudah. Jika menang lawan PSMS Medan di perempat final, tim berjuluk Bajol Ijo itu masih harus menunggu pemenang antara Mitra Kukar melawan Persija Jakarta untuk bertarung di semifinal.
Andai saja Arema dan Persebaya bisa melewati dua rintangan itu, laga super derbi Jatim yang sudah lama tidak tersaji ini dipastikan bakal membuat Stadion Gelora Bung Karno, tempat laga final digelar bakal bergemuruh. (tom)