Big Match Kontra Persija, Arema FC Tak Diperkuat Kiper Utama
Arema FC dijadwalkan menjalani laga big match melawan Persija Jakarta, pekan ke-23 kompetisi Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu 5 Januari 2022.
Dalam laga tersebut, Singo Edan bakal tampil tanpa diperkuat penjaga gawang utamanya, Adilson Maringa.
Kiper asal Brazil itu harus absen lantaran mengalami cedera otot adductor saat menghadapi Persela Lamongan. Maringa menjadi andalan Singo Edan di bawah mistar gawang.
Pelatih Kepala Arema FC, Eduardo Almeida mengatakan, meski tanpa diperkuat Maringa, Arema tetap percaya diri bisa meraih kemenangan atas Persija dan mempertahankan posisi mereka di puncak klasemen.
"Untuk pengganti Maringa kami punya Teguh atau Chiko. Maringa memang pemain penting, tetapi dia juga sama seperti pemain yang lain," ujarnya, Jumat 4 Februari 2022.
Eduardo menambahkan,meski Persija secara peringkat berada di bawah Arema FC. Namun, skuad Macan Kemayoran tetaplah tim yang kuat. Apalagi, pada putaran kedua ini mereka menambah amunisi pemain yang juga mantan pemain Arema FC, Makan Konate.
"Persija tetaplah tim kuat meski dalam beberapa laga terakhir penampilan mereka belum stabil. Kami tidak boleh hilang fokus sedikit pun," katanya.
Meski begitu, Makan Konate dan Andritany diragukan tampil pada laga kali ini lantaran mengalami masalah kebugaran. Namun, ujar Eduardo, Arema tidak melihat Persija berdasarkan individu pemain tapi secara tim.
"Kami tidak melihat Persija hanya dari satu dua pemain. Kami menyiapkan antisipasi untuk menghadapi mereka secara penuh," ujarnya.
Kata Eduardo, pada laga menghadapi Persija Jakarta nanti pasti berjalan tak mudah. Semua tim pasti menginginkan untuk bisa memutus rekor impresif yang dimiliki Arema FC. Hal itu juga pasti menjadi misi dari Persija Jakarta.
"Kami akan berusaha keras untuk tetap bisa mendapatkan tiga poin pada laga ini," katanya.