Bhayangkara vs Persebaya: Arsenio Valpoort Harus Gacor!
Arsenio Valpoort telah dua kali tampil untuk Persebaya Surabaya di Liga 1 2021/2022. Legiun impor berkebangsaan Belanda itu selalu masuk dari bangku cadangan. Dari dua kesempatan itu pula, Arsenio belum mencetak gol untuk Bajul Ijo.
Ia menjalani debutnya saat Persebaya meraih kemenangan 3-2 atas Persikabo 1973 pada 10 Januari 2022 lalu. Arsenio masuk menggantikan Samsul Arif Munip di menit 67. Sayang, Valpoort gagal membobol gawang lawan meski memiliki peluang bagus di laga ini.
Arsenio kembali bermain saat Bajul Ijo menaklukkan PSM Makassar 2-1 pada 14 Januari 2022. Sekali lagi Arsenio masuk setelah Samsul Arif ditarik keluar di menit 65.
Pada aksinya kali ini, striker 29 tahun tersebut kembali gagal mencatatkan namanya di papan skor, kendati memiliki kans apik untuk mengoyak gawang lawan. Ketjaman Arsenio sebagai ujung tombak Persebaya pun mulai dipertanyakan.
Maklum, bila dibandingkan eks penyerang Persebaya yang ia gantikan, Jose Wilkson, sang suksesor lebih lambat dalam urusan mencetak gol. Sebab, Wilkson langsung tampil menggebrak pada debutnya lawan Persikabo 1973 pada 11 September 2021 lalu.
Saat itu, Wilkson langsung menghasilkan dua gol, kendati kemudian penampilannya kurang konsisten. Sang striker baru mencetak gol lagi di pertandingan keempatnya, setelah dalam dua laga sebelumnya mandul.
Memang, Arsenio tak langsung mendapatkan tempat reguler di Persebaya layaknya Wilkson. Namun jika melihat peluang yang ia dapatkan dalam dua laga itu, Arsenio tampaknya harus bekerja lebih keras saat Persebaya harus bertarung dengan Bhayangkara FC, Selasa 18 Januari 2022 malam nanti.
Soal mandulnya Arsenio, Aji bisa memaklumi. Ia juga mengungkapkan penyebab sang striker belum setajam yang diharapkan.
“Saya mengapresiasi pemain ini. Dia belum pernah lama latihan dengan tim, hanya dua kali berlatih bersama tim dalam official training. Mudah-mudahan Arsen bisa lebih bagus,” ujar pelatih asli Malang itu usai Persebaya mengalahkan PSM 2-1.
Aji sendiri ingin memberikan jam terbang lebih banyak bagi pemain asingnya itu agar bisa cepat beradaptasi. Ada kemungkinan Aji akan menurunkan Valpoort lebih lama dibanding dua laga sebelumnya, atau bahkan sejak menit pertama.
Tentu saja, Aji berharap striker berdarah Suriname itu bisa menjadi mesin gol andalan Persebaya untuk putaran kedua ini. Sebab, sebelumnya Persebaya memiliki Jose Wilkson yang masih angin-anginan hingga dipinjamkan ke Persela Lamongan.
Arsenio Valpoort memang harus lebih ‘gacor’ di laga ketiganya ini jika ingin mendapatkan hati Bonek Mania. Dia harus membuktikan bahwa Persebaya tak salah pilih.