Besok, Jalur Jember-Banyuwangi Tutup Total Selama Dua Jam
Jalur Gumitir yang menghubungkan Jember – Banyuwangi akan ditutup total besok, Jumat, 19 Mei 2023. Penutupan arus tersebut akan dilakukan selama proses evakuasi truk fuso yang diperkirakan memakan waktu dua jam.
Kapolsek Sempolan AKP M Na’i mengatakan, proses evakuasi kendaraan truk jumbo tersebut tidak bisa dilakukan menggunakan kendaraan derek. Sehingga satu-satunya cara yang bisa dilakukan menggunakan alat berat berupa crane.
Proses evakuasi menggunakan alat berat itu akan dilakukan besok, Jumat, 19 Mei 2023 pukul 10.00 WIB. Proses evakuasi tersebut diperkirakan memakan waktu kurang lebih dua jam.
“Proses evakuasi truk fuso di KM 36.400 tepatnya di bawah tikungan leter S akan memakan waktu kurang lebih dua jam,” kata Na’i, Kamis, 18 Mei 2023 malam.
Agar proses evakuasi tersebut berjalan lancar, maka arus menuju ke lokasi, baik dari Jember maupun Banyuwangi akan ditutup total.
Bagi pengendara yang ingin melintas selama proses evakuasi berlangsung bisa mengambil jalur alternatif, yakni menuju Bondowoso atau Situbondo.
Namun, bagi pengendara yang tetap ingin melintas melalui jalur Gumitir diminta bersabar. Pengendara bisa beristirahat dengan memanfaatkan Rest Area atau warung yang ada.
“Kami meminta maaf telah mengganggu arus Jember Banyuwangi. Kami mengimbau masyarakat bisa bersabar selama kurang lebih dua jam. Silahkan beristirahat dengan memanfaatkan Rest Area dan warung yang ada,” pungkas Na’i.
Diketahui, truk fuso yang akan dievakuasi tersebut sudah berada di jurang sedalam 15 meter sejak hari Kamis, 11 Mei 2023 pukul 21.00 WIB. Kendaraan tersebut saat itu sedang mengangkut kayu jati.
Kendaraan tersebut dikemudikan oleh Imam Baedawi, 35 tahun, warga Dusun Selorejo, Desa Temurejo, Kecamatan Bangorejo, Banyuwangi. Sesampainya di lokasi kejadian, truk tersebut menghindari tabrakan dengan bus yang melaju dari arah berlawanan. Pada saat menghindar truk tersebut terjun ke jurang.
Meskipun truk yang hendak menuju ke Pasuruan itu terjun ke jurang, namun pengemudi selamat. Saat itu Imam langsung ditolong oleh Tim Relawan Gumitir bersama anggota Polsek Sempolan. Korban hanya mengalami luka dan lengan.
Advertisement