BersamaMU Resmi Diluncurkan, Mudahkan Pasien Akses Informasi RSMU
Rumah Sakit Mata Undaan (RSMU) Surabaya secara resmi meluncurkan aplikasi 'BersamaMU' pada Rabu, 2 Agustus 2023. Aplikasi ini merupakan menyempurnakan dari aplikasi RSMU eyecare.
Direktur RSMU, dr Sahata Napitupulu, Sp.M (K) dalam paparannya mengatakan, BersamaMU adalah singkatan dari Bersama RSMU. Aplikasi ini bisa memberikan layanan yang lengkap pada pasien.
Ia menjelaskan, bila aplikasi sebelumnya hanya memfasilitasi RSMU, aplikasi BersamaMU terintegrasi dengan semua unit usaha milik RSMU, mulai dari laboratorium, pengantar obat hingga jadwal operasi.
"Tentu adanya aplikasi ini tujuannya ingin memberikan pelayanan lebih mudah diakses oleh pasien. Kedua, kami ingin mendekatkan pasien dalam mengakses informasi seperti layanan registrasi, karena pendaftaran pasien bisa dilakukan dimana saja," papar dr Sahata kepada Ngopibareng.id.
Lanjutnya, baik pasien baru maupun pasien lama (memiliki rekam medis) bisa melakukan pendaftaran melalui aplikasi tersebut. Sehingga diharapkan nantinya pasien tidak perlu antre dan datang sesuai estimasi waktu pemeriksaan.
"Sekarang ada fiturnya pasien lama atau baru, kalau pasien baru memasukkan data diri NIK dan bisa mengikuti panduan selanjutnya," paparnya.
Ia mengungkapkan, aplikasi BersamaMU menjadi langkah awal digitalisasi administrasi pasien di RSMU.
Sahata berharap, BersamaMU bisa memudahkan pasien untuk mendapatkan informasi dan mengatur kedatangan sesuai estimasi waktu periksa.
"Kami berharap ini dapat memudahkan pasien update setiap saat tentang pelayanan Sumber Daya Manusia (SDM) dan sarana yang tersedia lebih memudahkan pelanggan atau pasien," katanya.