Polres Kediri Kota Bekuk Kawanan Perampok Lintas Kota
Kawanan perampok lintas kota berhasil dibekuk Unit Reskrim Polres Kediri Kota. Satu di antara empat kawanan perampok terpaksa ditembak kakinya karena mencoba kabur saat akan ditangkap.
Identitas masing masing tersangka berinisial AV residivis kasus narkoba, YA residivis kasus pencurian, DP residivis persetubuhan anak di bawah umur serta WS residivis perkara pengeroyokan. Keempat tersangka berdomisili di Nganjuk.
Dari tangan para pelaku polisi mengamankan sejumlah alat bukti berupa tiga senjata tajam jenis parang, pistol air soft gun, sebuah mobil yang digunakan oleh pelaku saat melancarkan aksinya di lokasi. Lalu uang tunai yang disita dari empat tersangka senilai Rp 23 juta. Lalu ada pula senjata air soft gun yang dipergunakan oleh pelaku saat menyatroni swalayan di wilayah Kelurahan Ngeronggo Kota Kediri pada tanggal 3 November 2024 lalu.
"Modus operandi ke empat pelaku yaitu mengambil sejumlah uang cash dan barang dagangan. Yang cash yang diambil senilai Rp 41 juta serta barang berupa rokok senilai kurang lebih Rp 4 juta," terang Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji Senin, 11 November 2024.
Lebih lanjut Kapolres Kediri Kota menghimbau sekaligus menegaskan kepada warga agar selalu ikut berperan aktif menjaga keamanan dilingkunga masing masing. "Apabila masih mungkin dinilai ada kerawanan, bisa bekerjasama dengan aparat setempat, baik RT, RW mau pun kelurahan. Masyarakat juga kita himbau untuk meniadakan potensi terjadinya kerawanan tindak pidana kriminalitas," jelasnya.
Sementara itu diperoleh keterangan jika sebelumnya para pelaku ini adalah berteman di salah satu Lembaga Pemasyarakatan. Mereka berkordinasi untuk mematangkan rencana tersebut.
"Menurut pengakuan tersangka mereka bertemu di Lembaga Pemasyarakatan. Setelah melakukan pencurian kekerasan di wilayah hukum Polres Kediri Kota. Tiga di antara empat pelaku yang kita amankan melakukan pencurian dengan kekerasan di wilayah Kabupaten Jombang. Dari keterangan pelaku mereka sudah dua kali ini melakukan kejahatan yang sama," tambah Kasat Reskrim Polres Kediri Kota Iptu M Fatur Rozikin
Advertisement