Bermain di Kandang, Jose Mourinho Dipecundangi Pelatih Termuda
Penalti Timo Werner mengantarkan RB Leipzig mencuri kemenangan 1-0 atas Tottenham Hotspur dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Tottenham Hotspur, London, Inggris, Rabu waktu setempat (Kamis WIB).
Kemenangan ini juga mencatat sejarah baru dalam fase gugur Liga Champions bahwa pelatih gaek Jose Mourinho yang notabene sudah banyak pengalaman harus keok oleh pelatih muda Julian Nagelsmann
Lebih memalukan lagi, Tottenham Hotspur harus kalah di kandang sendiri. Tottenham bahkan harus mengalami banyak tekanan dari klub berjuluk The Lilywhites.
RB Leipzig tampil lebih dominan. Bahkan sebaliknya, Tottenham kalah dalam urusan penguasaan bola. Leipzig sampai mencatatkan 64 persen penguasaan bola di laga tersebut.
Peluang pertama pun didapatkan Leipzig saat pertandingan baru berjalan selama dua menit. Angelino melepas tembakan dengan memanfaatkan upaya Timo Werner yang berhasil diblok pemain lawan. Sayang, bola masih membentur tiang gawang!
Tidak banyak peluang yang bisa diciptakan oleh kedua tim pada babak pertama ini. Alhasil, kedudukan imbang 0-0 pun bertahan sampai turun minum.
Kesialan menimpa Tottenham di awal babak kedua. Sang bek, Ben Davies, kedapatan melanggar Konrad Laimer di kotak terlarang sehingga membuat wasit menunjuk titik putih. Leipzig mendapatkan hadiah penalti.
Timo Werner yang diberikan mandat sebagai eksekutor berhasil menunaikan tugasnya dengan sangat baik. Ia mengarahkan bola ke sudut kiri bawah gawang hingga bola gagal digapai penjaga gawang Tottenham, Hugo Lloris. Leipzig pun unggul 1-0.
Tottenham pun bereaksi. Pada menit ke-73, Giovani Lo Celso mencoba peruntungannya dari kesempatan tendangan bebas. Sayang, upayanya masih membentur tiang gawang. Skor pun belum berubah.
Pada akhirnya, Tottenham tak mampu mencetak gol balasan. RB Leipzig pun mendapatkan kemenangan yang bisa menjadi modal penting untuk leg kedua nanti. Laga usai, RB Leipzig dinyatakan sebagai pemenang dengan skor tipis 1-0.
Kemenangan ini merupakan prestasi memukau bagi pelatih Leipzig, Julian Nagelsmann. Dalam usia 32 tahun, 211 hari, Nagelsmann adalah pelatih termuda yang pernah bertugas di fase gugur Liga Champions.
Nagelsmann memecahkan rekor yang sebelumnya dipegang oleh Domenico Tedesco. Saat mendampingi Schalke 04 pada babak 16 besar Liga Champions musim lalu kontra Manchester City, Tedesco berumur 33 tahun, 161 hari.
Bersama Leipzig, Nagelsmann mempunyai catatan apik di laga tandang Liga Champions musim 2019-2020. Mereka tak pernah kalah di fase grup ketika berkunjung ke markas Olympique Lyon (2-2), Zenit St. Petersburg (0-2), dan Benfica (1-2).
Sementara itu, pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara RB Leipzig dan Tottenham Hotspur akan berlangsung di Stadion Red Bull Arena, Selasa, 10 Maret 2020 waktu setempat atau Rabu pukul 03.00 WIB.
Susunan pemain Tottenham Hotspur dan RB Leipzig:
Tottenham Hotspur (4-2-3-1): 1-Hugo Lloris; 4-Toby Alderweireld, 24-Serge Aurier, 33-Ben Davies, 6-Davinson Sanchez; 8-Harry Winks, 30-Gedson Fernandes (28-Tanguy NDombele 64'); 20-Dele Alli (11-Erik Lamela 64'), 18-Giovani Lo Celso, 23-Steven Bergwijn; 27-Lucas Moura
Pelatih: Jose Mourinho
RB Leipzig (3-4-3): 1-Peter Gulacsi; 23-Marcel Halstenberg, 26-Ethan Ampadu, 16-Lukas Klostermann; 3-Angelino, 22-Nordi Mukiele, 27-Konrad Laimer (10-Emil Forsberg 83'), 7-Marcel Sabitzer; 18-Christopher Nkunku (8-Amadou Haidara 74'), 11-Timo Werner, 21-Patrik Schick (9-Yussuf Poulsen 77')
Pelatih: Julian Nagelsmann
Advertisement