Berjualan Es Cao Selama 5 Tahun, Ini Humor Politik Lho!
Seorang PNS (Pegawai Negeri Sipil), ah... kini disebut ASN (Aparat Sipil Negara) memanggil penjual Es Cao dari Bangkalan, Madura. Sambil menunggu dilayani, ASN itu iseng-iseng bertanya.
PNS : "Sudah berapa tahun jualan Es Cao, Mas...?"
Penjual Es Cao: "Kira-kira 5 tahun lebih..."
PNS :"Gerobak sama dagangannya sudah milik sendiri apa punya orang lain...?"
Penjual Es Cao: "Punya Majikan saya. Saya tiap hari setoran."
PNS : "Jualan lebih dari 5 tahun harusnya Mas udah punya Gerobak dan Modal sendiri" (maklum habis ikut Seminar Entrepreneur).
Penjual Es Cao (agak jengkel digurui) : "Yah beginilah orang kecil. Bapak sendiri bekerja di Kabupaten sudah berapa tahun...?"
PNS : "Oh, sdah 10 tahun. Memangnya kenapa..?"
Penjual Es Cao: "Bekerja 10 tahun harusnya Bapak sudah punya Kabupaten sendiri...!!"
Ha..ha.. ha...
Advertisement