Presiden Lantik Jenderal Pol Idham Azis Sebagai Kapolri
Jenderal Polisi Idham Azis resmi menjabat Kapolri. Pelantikan pengganti Tito Karnavian, dilakukan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jumat 1 November 2019.
Idham Azis dilantik setelah DPR mengesahkan penetapan Komjen Idham Azis sebagai Kapolri lewat sidang paripurna DPR, Kamis 31 Oktober 2019
Kabareskrim Polri tersebut merupakan calon tunggal yang diajukan presiden ke DPR untuk menggantikan Tito Karnavian yang kini menjadi menteri dalam negeri.
Idham sebelumnya telah melalui uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) yang digelar Komisi III DPR pada Rabu 30 Oktober 2019.
Setelah fit and proper test, Komisi III DPR melakukan pleno. Berdasarkan pleno, seluruh fraksi menyetujui memberhentikan Jenderal Tito Karnavian dan menyetujui Komjen Idham Azis sebagai Kapolri. Herman Hery.
Pelantikan Kapolri yang baru ini dihadiri Beberapa anggota Kabinet Indonesia Maju, Panglima TNI Pimpinan lembaga Negara serta para Kapolda.
Ucapan selamat diawali Presiden dan Wakil Presiden diikuti para undangan. Dalam waktu yang sama Presiden juga melantik Komisi Kejaksaan.
(asm)
Advertisement