Beredar Kabar, Andik Vermansyah Gabung Madura United
Mantan pemain Kedah FA Andik Vermansah dikabarkan telah menandatangani kontrak bersama Madura United. Informasi ini muncul setelah ada foto pertemuan Andik bersama Haruna Soemitro (Manajer Madura United).
Namun hingga saat ini belum ada keterangan resmi terkait bergabungnya Andik ke Madura United. Bahkan saat dikonfirmasi Ngopibareng.id, pemain yang bersangkutan tak merespon.
Hanya saja dalam postingan Madura United dari kutipan Haruna mengatakan bahwa semua perekrutan pemain baru murni atas kehendak pelatih. Sehingga dalam waktu dekat semua proses negosiasi akan diumumkan.
“Sesuai dengan keinginan pelatih, guna menyesuaikan dengan rencana tim juga adanya kemauan dari pemain yang bersangkutan untuk bermain di Madura United, dalam satu dua hari ke depan akan kami umumkan proses rekrutmen pemain baru yang sudah jalin komunikasi intens,” kata Haruna, dalam postingan Instagram Madura United, Senin 24 Desember 2018.
Kedatangan Andik sendiri digadang-gadang untuk menggantikan peran Bayu Gatra yang musim depan sudah dipastikan tidak berseragam Laskar Sapeh Kerap. Bayu Gatra memilih hengkang karena ingin menimba pengalaman dari klub lain.
“Hal ini juga tak lepas setelah Bayu Gatra menyampaikan akan menambah pengalaman bersama klub lain dulu,” ujar dia.
Andik merupakan pemain yang beroperasi di sayap kanan. Ia merupakan jebolan kompetisi internal Persebaya. Semasa junior, Andik ditempa di KSI.
Pemain 28 tahun itu resmi bergabung dengan tim senior pada 2008. Namun di tahun 2013, ketika Persebaya terbelah menjadi dua, ia memutuskan untuk pergi dari Persebaya untuk bermain di Malaysia bersama tim Selangor FA.
Setelah kontraknya habis pada awal 2018, ia berkeinginan kembali ke Persebaya, hanya saja saat itu negosiasi berlangsung cukup alot. Sehingga, Andik memutuskan kembali ke Liga Malaysia dan bergabung dengan Kedah FA.
Di akhir tahun ini, kontrak Andik bersama Kedah FA sudah selesai. Ia pun berusaha kembali ke Persebaya. Namun proses masih sama seperti dulu.
Mendengar kabar, Andik tidak dilirik oleh Persebaya, baru Madura United mencoba mendekati pemain tersebut. Akhirnya tim ini dikabarkan telah mendapatkan tanda tangan Andik sebagai amunisi baru musim 2019. (hrs)