Bengkulu Selatan Diguncang Gempa Magnitudo 5,2
Gempa berkekuatan 5,2 SR mengguncang Kabupaten Bengkulu Selatan, Bengkulu, Rabu, 18 November 2020. BMKG menyebut gempa tersebut tak berpotensi menimbulkan tsunami.
"Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG di akun Twitter resminya @infobmkg, Rabu, 18 November 2020.
Gempa yang berpusat di 52 km arah barat daya dari Bengkulu Selatan ini terjadi pada pukul 18.37 WIB. Titik gempa berada di kedalaman 38 kilometer.
Titik koordinat gempa berada di 4,88 Lintang Selatan dan 102,71 Bujur Timur. "52 km barat daya Bengkulu Selatan," tulis BMKG.
Belum diketahui dampak kerusakan dan korban jiwa dari gempa ini. BMKG mengimbau masyarakat tetap tenang. "Jangan mudah terprovokasi dengan berita yang tidak berasal dari sumber terpecaya," tulis BMKG.