Bengkulu Ingin Belajar dan Adopsi Event dari Ponorogo
Ponorogo kerap menjadi rujukan sejumlah kepala daerah di Indonesia untuk merumuskan kebijakan. Terbaru, Walikota Bengkulu Helmi Hasan juga sengaja berkunjung ke Kota Reog untuk berdiskusi dengan Bupati Sugiri Sancoko, Selasa 1 Agustus 2023.
‘’Kami datang bersama rombongan ingin belajar dalam mengelola daerah karena Ponorogo bisa menjadi rujukan,’’ kata Helmi.
Helmi dan Bupati Sugiri tampak berbincang akrab saat bertemu di Pringgitan (rumah dinas Bupati Ponorogo). Keduanya saling bertukar pikiran tentang upaya menyejahterakan masyarakat.
Helmi sempat memuji pria yang akrab disapa Kang Bupati itu dalam mengelola event Grebeg Suro yang melibatkan langsung komunitas atau kelompok masyarakat setempat.
Karena itu, Kota Bengkulu hendak mengadopasi Grebeg Suro dengan menggelar Semarak Merah Putih pada 11 Agustus hingga 23 Agustus 2023.
‘’Kami contoh dari Ponorogo karena dalam kegiatan berdurasi panjang yang mengumpulkan banyak orang akan menghidupkan perekonomian,’’ jelas Helmi.
Dia juga mengacungkan jempol karena Festival Nasional Reog Ponorogo (FNRP) yang masuk rangkaian kegiatan Grebeg Suro menempati ranking atas Top-10 Kharisma Event Nusantara (KEN).
Helmi mencermati agenda event di Ponorogo dirancang matang. ‘’Bengkulu saat ini sedang membangun kota baru. Namanya Kota Merah Putih yang diharapkan tidak pernah sepi dari kegiatan, sehingga mendatangkan banyak orang,’’ ungkapnya.
Selain belajar dan mengadopsi konsep event, Helmi secara khusus mengundang Kang Bupati untuk hadir dalam puncak peringatan Semarak Merah Putih di Kota Bengkulu. Pihaknya juga berharap Reog Ponorogo tampil untuk menyemarakkan acara.
“Kedatangan kami kali ini juga untuk mengundang Pak Bupati dan seniman reog datang ke Kota Bengkulu,’’ ujarnya.
Sementara itu, Bupati Sugiri dengan rendah hati menjawab bahwa kunjungan Walikota Bengkulu Helmi Hasan layaknya kedatangan seorang dosen. Kota Bengkulu dengan Kota Merah Putih-nya mengajarkan banyak hal untuk Ponorogo agar tumbuh dan semakin bagus.
‘’Yang benar adalah kami berguru kepada Pak Helmi Hasan,’’ terangnya seraya disambut tawa Helmi Hasan dan rombongan.
Advertisement