Bejo Sugiantoro Sebut Kebangkitan Persebaya Kerena Warisan Alfredo Vera
Pelatih caretaker Persebaya, Bejo Sugiantoro mengatakan kemenangan timnya atas Persela Lamongan berkat warisan pemain Angel Alfredo Vera.
Dengan susunan pemain yang sama saat dipegang Alfredo, Bajol Ijo berhasil kalahkan Laskar Joko Tingkir dengan skor 3-1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu 5 Agustus 2018.
"Kemenangan ini juga berkat warisan komposisi Alfredo. Sebab ia mengutamakan qualiti, apalagi statistik Persebaya pada era Alfredo selalu di atas. Saya hanya membangun mental pemain dengan motivasi," kata Bejo usai pertandingan.
Selain itu, Bejo mengaku masih menggunakan strategi yang dimiliki oleh Alfredo, yakni kekuatan pada area Winger. Sebab Bajol Ijo sendiri memiliki kecepatan di pemain sayap, dan itu dimaksimalkannya untuk raih kemenangan.
"Rahasianya ada kecepatan di winger kami. Terlihat sisi kanan-kiri lebih hidup. Dan itu merupakan sebuah keunggulan tim ini," ujar Bejo.
Tak hanya soal kesempatan. Kemenangan ini juga dinilai Bejo karena timnya sedikit beruntung. Karena Persela tak bermain full team.
"Persela tim bagus, kami diuntungkan dengan adanya bangak pemain mereka yang absen, terutama pemain asingnya. tapi saya lebih mengapresiasi permainan tim saya," ujarnya.
Dengan kemenangan ini, Persebaya mampu naik ke peringkat 11 klasemen sementara Liga 1, dengan 25 poin. Tim Bajol Ijo sendiri akan melakukan pertandingan tandang menghadapi Barito Putra, pada 12 Agustus nanti. (hrs/wit)
Advertisement