Begini Cara BPBD Kabupaten Kediri Atasi Longsor di Desa Jugo
Merespon bencana longsor yang terjadi di Desa Jugo Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kediri langsung bergerak turun tangan bergotong rotong bersama warga, TNI serta perangkat desa setempat.
Tidak hanya membantu membersihkan sisa material, BPBD juga menyerahkan bantuan sementara kepada warga yang terdampak bencana. Bantuan yang diberikan berupa selimut empat buah, tikar delapan lembar, dan kitchen set.
Bantuan diberikan didampingi Kepala Kantor Kecamatan Mojo, Danramil serta Kepala Desa setempat.
"Begitu kejadian kami langsung mendatangi lokasi assessment, kordinasi dengan camat, danramil, kapolsek, kades, pihak korban dan dinas terkait untuk tindak lanjut penanganan. Serta menyampaikan bantuan awal dari Mas Bupati. Hari ini kami lakukan kerja bakti," terang Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kabupaten Kediri Randhy Agatha, Jumat 24 Juni 2022.
Lebih lanjut Randhy Agatha menambahkan jika dampak dari bencana longsor tersebut telah merusak satu rumah milik warga yang dihuni oleh empat orang. "Satu rumah terdampak terdiri dari empat orang. Kini mereka mengungsi di rumah saudaranya," ujarnya.
Diketahui sebelum longsor terjadi, di wilayah Desa Jugo sempat diguyur hujan deras, pada hari Kamis pukul 16.00 WIB.
Material tanah longsor dari atas tebing sekitar 20 meter kemudian menimpa rumah seorang warga bernama Slamet, berusia 70 tahun, warga Dusun Besuki, Desa Jugo Kecamatan Mojo.
Tidak hanya merusak rumah warga, hantaman tanah longsor juga mengakibatkan kondisi jalan menggantung.