Bayi Lahir di Pesawat, Warganet Penasaran Soal Keterangan Akte
Seorang perempuan bernama Lavinia Mounga tak menyangka jika dia akan melahirkan di pesawat Delta. Lavinia Mounga, perempuan berkewarganegaraan Amerika Serikat ini, melahirkan di pesawat saat melakukan perjalanan dari Salt Lake City menuju Honolulu bersama dengan keluarganya. Mereka berpergian menggunakan maskapai penerbangan Delta Airlines.
"Kewalahan yang menakjubkan," kata Lavinia dalam cuitannya di Twitter, Sabtu 1 Mei.
Yang menjadi pertanyaan, bagaimana seorang perempuan yang hamil tua bisa lolos ikut dalam sebuah penerbangan pesawat dan kemudian melahirkan di dalam pesawat? Suami Lavinia, Ethan Magalei mengaku terkejut dengan kelahiran anaknya tersebut. Kata Ethan, mereka berdua baik istrinya maupun dirinya sebenarnya tak mengetahui kalau Lavinia sedang hamil.
"Kelahirannya sangat mengejutkan kami berdua, sebab kami tidak menyangka kalau dia hamil," kata Ethan yang ditulisnya di Facebook.
Akibat proses kehamilan ini pesawat harus berputar-putar selama tiga jam sampai bayinya lahir. Ethan pun mengucapkan terimakasih kepada para penumpang yang telah membantu.
Setelah bayi lahir yang kemudian diberi nama Raymond Kaimana Wade Kobe Lavaki Mounga, awak kabin mengumumkan akan kelahiran si jabang bayi ini lewat pengeras suara.
"Seperti yang mungkin didengar sebagian besar dari Anda, kami baru saja melahirkan seorang anak di pesawat, mari kita bertepuk tangan untuk Ibu. Selamat," terang pramugara.
@juliabernice It’s the ‘baby being born while we’re above the Pacific Ocean’ for me
♬ original sound - juliabernice
Video ini dibagikan oleh Julia Hansen. Dan sudah ditonton lebih dari satu juta kali. Warganet pun memberikan komentar. Salah satunya penasaran soal akte kelahiran dan kewarganegaraannya.
Dikutip dari Post, bayi yang lahir di pesawat di atas wilayah udara Amerika Serikat, akan dianggap sebagai warga negara Amerika. Namun, akta kelahiran bayi bisa jadi sedikit lebih rumit. Sertifikat bisa didaftarkan di negara tempat bayi lahir, atau di lokasi pendaratan.
Advertisement