Bawaslu Kota Surabaya Temukan 2.464 Surat Suara Pemilu 2024 Rusak
Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kota Surabaya mengungkapkan sebanyak 2.464 logistik pemilu berupa surat suara ditemukan mengalami kerusakan.
Cacat ini ditemukan pada setiap jenis surat suara yang akan digunakan pada hari pencoblosan 14 Februari 2024 mendatang, yakni surat suara capres-cawapres, DPR-RI, DPD-RI, DPRD Provinsi Jawa Timur, dan DPRD Kota Surabaya.
Hal ini diungkapkan Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia Organisasi, Pendidikan, dan Pelatihan Bawaslu Kota Surabaya, Teguh Suasono.
Dirinya mengatakan, jenis kerusakan surat suara tersebut adalah sobek hingga gambarnya melipat.
"Jadi dari tahapan logistik kami data ada 2.464 kertas suara yang rusak, kerusakan informasi dari KPU yang rusak, ada yang sobek, ada yang gambarnya terlipat," ungkapnya, Selasa 6 Februari 2024.
Teguh juga merinci jumlah surat suara yang rusak, antara lain surat suara capres-cawapres sebanyak 311 surat suara, DPR-RI 484 surat suara, DPD-RI 78 surat suara, dan DPRD Provinsi 539 surat suara.
Selanjutnya untuk surat suara DPRD Kota Surabaya Dapil 1 ditemukan 118 surat suara yang rusak , Dapil 2 sebanyak 80 surat suara, Dapil 3 (238), Dapil 4 (538), dan Dapil 5 (78).
Ia menyebut, hingga hari ini telah dilakukan pendistribusian logistik ke seluruh kecamatan sejak Jumat, 2 Februari 2024 lalu.
“Baru empat kotak suara yang didistribusikan. Sementara untuk Pilpres belum. Masih menunggu formil-formil yang masih belum diselesaikan oleh KPU Surabaya,” ungkap dia.
Pihaknya pun meminta agar pantia pengawas di setiap kecamatan hingga kelurahan benar-benar mengawasi logistik yang didistribusikan, hingga sampai di Tempat Pemungutan Suara (TPS).
"Kemarin kami diinfokan, kotak suara beberapa TPS yang berdekatan dijadikan satu di balai RW. Kami khawatir nanti ada yang belok ke rumah RT dan sebagainya. Oleh karena itu, kami perintahkan Panwascam untuk mengawasi,” pungkasnya.
Advertisement