Basi, Panda Tertua Meninggal Dalam Usia 37 Tahun
Shanghai: Basi, panda tertua dalam penangkaran mati saat berusia 37 tahun atau lebih dari satu abad usia manusia, menurut keterangan pengasuhnya di Tiongkok, Kamis 14 September, saat mereka menggelar acara berkabung layaknya seorang selebritas.
Basi hidup hampir dua dekade lebih lama dibandingkan panda-panda lain. Panda di alam liar memiliki rentang hidup rata-rata sekitar 20 tahun, tetapi panda di penangkaran umumnya hidup lebih lama.
Basi diagung-agungkan di Tiongkok dan hari ulang tahunnya sering kali dirayakan secara meriah. Baru beberapa waktu lalu ulang tahun Basi dirayakan dengan meriah.
Stasiun televisi nasional Tiongkok menyiarkan langsung upacara pemakaman Basi di kebun binatang Tiongkok timur.
“Dengan berat hati, kami mengumumkan hari ini model asli ‘Panpan’, maskot Asian Games perdana (di Tiongkok pada 1990), dan malaikat persahabatan baik di dalam maupun luar negeri, panda raksasa Basi tutup usia pada pukul 8.50, 13 September 2017 dalam usia 37 tahun,” menurut keterangan Straits Giant Panda Research and Exchange Center di Fuzhou.
Basi tinggal di kebun binatang itu sejak diselamatkan dari alam liar setelah terjatuh ke sungai di wilayah barat daya Tiongkok saat berusia sekitar empat hingga lima tahun. Dia dinamakan Basi seperti nama lembah tempat dia ditemukan.
Basi sempat tinggal di luar negeri ketika dipinjamkan ke Kebun Binatang San Diego selamat enam bulan pada 1987. (afp)