Barca Ingin Pulangkan Messi, Begini Bocoran Pakar Transfer
Minat Barcelona untuk memulangkan Lionel Messi ke klub Catalonia itu belum mendapat tanggapan resmi dari sang maestro Argentina tu. Namun, bocoran dari seorang pakar transfer sudah menjadi jawabannya.
Diketahui, pelatih Barcelona Xavi Hernandes tidak merahasiakan hasratnya untuk membawa pulang peraih Ballon d'Or tujuh kali itu ke Camp Nou. Sebab, mantan rekan satu tim Messi itu menganggap masa La Pulga di klub itu belum berakhir.
Messi, bisa dibilang pemain sepak bola terhebat sepanjang masa. Ia mengemas 672 gol dalam 778 pertandingan untuk Barcelona. Namun ia harus mengakhiri hubungannya selama 21 tahun dengan raksasa La Liga itu ketika memilih pindah ke PSG tahun lalu.
Selama bersama Barcelona, Messi memenangkan gelar La Liga atau liga Spanyol sebanyak 10 kali, Copa del Rey tujuh kali dan Liga Champions empat kali.
"Saya ingin berpikir bahwa waktu Messi di klub belum berakhir, apalagi seperti yang terjadi," kata Xavi.
“Saya pikir dia pantas mendapatkan kesempatan kedua, atau kesempatan lain, untuk menunjukkan bahwa dia bisa meninggalkan klub dengan baik, dan bahwa dia telah menjadi pemain terbaik dalam sejarah.”
“Mulai tahun depan kami akan membicarakannya. Tapi pertanyaannya adalah apakah saya akan menyukainya, jawabannya adalah ya.”
Hal yang sama disampaikan presiden Barcelona, Joan Laporta. Dalam beberapa wawancara dengan media Spanyol, ia berbicara tentang mimpinya untuk membawa Messi kembali dari Paris-Saint Germain di musim panas mendatang, meski klub sedang mengalami masalah keuangan.
"Saya merasa berutang budi kepada Leo Messi. Saya ingin dia mengakhiri kariernya dengan seragam Barca, dan mendapat tepuk tangan dari seluruh penjuru stadion.”
"Saya merasa sebagian bertanggung jawab atas bagaimana segala sesuatunya berakhir, dan saya merasa bahwa ini adalah akhir sementara dan kami akan membuat mimpi ini menjadi kenyataan. Setidaknya itulah mimpinya.”
Kontrak Messi saat ini akan berakhir pada 2023, tetapi PSG baru-baru ini mengindikasikan keinginan untuk memperpanjang masa tinggal Messi di Paris, setidaknya satu tahun lagi hingga 2024.
Namun, pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, memberikan pembaruan tentang situasi kontrak pemain berusia 35 tahun itu pada hari Selasa, 13 September 2022 waktu setempat.
"Leo Messi tidak akan membuat keputusan tentang masa depannya dalam beberapa minggu atau bulan ke depan," kata Romano.
“(Dia) fokus pada Paris Saint-Germain dan kemudian Piala Dunia. Tidak ada yang akan diputuskan atau direncanakan sebelum Piala Dunia (pada bulan November).”
"Terlepas dari rencana kesepakatan baru PSG dan minat Barca, Leo tidak akan melanjutkan (pembicaraan apa pun) sebelum masuk tahun 2023."