Banyuwangi Distribusikan 1.192 Ton Beras Bantuan PPKM
Bulog Banyuwangi menyalurkan bantuan sosial berupa beras kepada 119.235 keluarga penerima manfaat (KPM).
Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani secara resmi melepas pengiriman beras bantuan itu di Gudang Bulog Banyuwangi, Rabu, 21 Juli 2021.
"Terkait distribusi beras bantuan PPKM dari Bulog kepada masyarakat, sebelumnya sudah masuk pendataan dari pihak Kementerian Sosial melalui Dinas Sosial Banyuwangi," kata Ipuk.
Ipuk menambahkan, bantuan beras PPKM ini masuk dalam program Keluarga Harapan (PKH dan Bantuan Sosial Tunai (BST). Penyerahan akan dilakukan sesuai data by name by adress.
Ipuk menambahkan, selain warga yang masuk dalam program bantuan tersebut nantinya akan ada bantuan bagi warga yang belum pernah mendapatkan program bantuan sebelumnya. Dari hasil pendataan jumlahnya ada sekitar 3.000 orang.
"Ada juga bantuan dari Kemensos bagi warga yang tidak masuk dalam bantuan sebelumnya. Masyarakat yang tidak masuk dalam program bantuan akan diberikan bantuan beras sebanyak 5 kg," tegasnya.
Dalam kesempatan yang sama, Pimpinan Cabang Bulog Banyuwangi Jusri Pakke menyatakan total bantuan beras PPKM yang didistribusikan sebanyak 1.192 ton. Alokasinya untuk 119.235 KPM. Masing-masing KPM akan mendapatkan 10 kg. Jumlah itu merupakan alokasi untuk bulan Juli saja.
"Kami berharap bulan Juli ini akan selesai. Karena PPKM, kami akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk penyalurannya," tegasnya.
Model penyaluran bantuan beras PPKM ini, lanjutnya mirip dengan cara penyaluran beras sejahtera. Bedanya beras akan langsung didrop ke Desa atau bahkan langsung ke tingkat Dusun.
"Karena percepatan nanti kami banyak koordinasi dengan teman di Desa dan Dusun sekaligus menghindari kerumunan dalam proses penyaluran," pungkasnya.
Advertisement