Banyak Orang Iseng Ikut Lapor Mas Wapres
Layanan pengaduan masyarakat yang diperkenalkan oleh Wakil Presiden, Gibran Rakabuming Raka, yakni Lapor Mas Wapres terintegrasi dengan kanal laporan Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional (SP4N) yang terkoordinasi dengan 96 kementerian atau lembaga, dan 493 pemerintah daerah seluruh Indonesia.
Namun demikian, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi mengungkapkan, banyak masyarakat yang iseng dalam membuat laporan melalui nomor WhatsApp Lapor Mas Wapres 081117042207.
"Nomor pengaduan Lapor Mas Wapres didesain untuk memformat orang-orang yang iseng. Dengan demikian, laporan yang masuk hanya valid saja sehingga bisa ditindaklanjuti pemerintah," terangnya kepada wartawan di Gedung Kriya Bhakti, Jakarta Pusat, Senin 18 November 2024.
Layanan pengaduan Lapor Mas Wapres merupakan inisiatif yang digagas oleh Wapres Gibran Rakabuming Raka, yang diluncurkan Senin, 11 November 2024.
Layanan ini memberikan ruang bagi masyarakat Indonesia untuk menyampaikan keluhan dan masalah yang mereka hadapi terkait pelayanan publik.
Pelayanan program Lapor Mas Wapres diselenggarakan di Kantor Sekretariat Wakil Presiden, Jalan Kebon Sirih No.14, Jakarta Pusat, pada hari kerja, Senin sampai Kamis pukul 08.00 hingga 14.00 WIB, dengan jam istirahat 12.00 hingga 13.00 WIB.
Advertisement