Sebanyak 11.450 Jiwa Terdampak Banjir Jakarta
Berdasarkan data yang dihimpun Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), banjir yang menghantam Jakarta menenggelamkan sedikitnya 11.450 jiwa. Banjir yang terjadi lantaran luapan sungai Ciliwung ini hingga kini masih belum surut.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho mengungkapkan kedalaman air di Katulampa hingga kini mencapai 240 centimeter. Hal ini berarti status banjir telah memasuki level Siaga I pada Senin, 5 Februari 2018 pagi hingga siang hari.
"Berdasarkan laporan BPBD DKI Jakarta menyebabkan 7.228 KK atau 11.450 jiwa terdampak banjir pada Selasa siang," ujarnya.
Banjir ini menghantam 141 RT dan 49 RW di 20 kelurahan pada 12 kecamatan di Jakarta Timur, Jakarta Selatan, dan Jakarta Barat. Akibatnya ribuan rumah terendam banjir. Kemudian sebanyak 6.532 jiwa mengungsi yang tersebar di 31 titik pengungsian di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.
"Meskipun ribuan rumah terendam banjir, banyak masyarakat yang tidak bersedia mengungsi," ujarnya.
Namun, mereka tetap bersikeras untuk berada di rumahnya. Perabotan rumah tangga warga telah dipindahkan ke lantai atas jadi kondisi barang warga yang terdampak banjir dipastikan aman. (hrs)
Advertisement