Bangkai Kapal Titan Diangkat, Serpihan Jasad Diidentifikasi
Tim pencarian dan evakuasi kapal selam Titan mulai dibongkar di dalam kapal berbendera Kanada, Rabu 28 Juni 2023. Diduga akan turut ditemukan bagian tubuh dari penumpang di dalam kapal tersebut.
Sejauh ini, telah ditemukan lima bagian terpisah dari bangkai kapal selam Titan, tak juah dari Titanic. Di antaranya, bagian belakang kapal yang berbahan titanium, bagian dalam kapal dengan jendela yang masih hilang, cincin titanium, kerangka pendaratan, dan bagian depan kapal.
Seluruh temuan akan mulai dibawa ke Amerika Serikat, untuk analisis dan pengujian selanjutnya, dilansir dari BBC.
Tujuan analisis dan pengujian, adalah untuk mencari penyebab sebenarnya meledaknya kapal selam yang berwisata ke bangkai Titanic itu.
Pimpinan investigasi, Kapten Jason Neubhar menyebut kemungkinan kecil akan menemukan jasad penumpang di reruntuhan Titan. Namun, bila ditemukan, mereka akan melakukan identifikasi didahului dengan pengumpulan kesaksian dari keluarga.
Diketahui, kapal selam Titan milik Ocean Gate mulai menyelam menuju bangkai Kapal Titanik di Samudra Atlantis, pada 18 Juni 2023. Dalam misi penyelaman ketiga di tahun ketiga sejak 2021 itu, kapal mengangkut lima penumpang.
Antara lain, pilot kapal dan CEO Ocean Gate Stockton Rush usia 61 tahun, pengusaha Inggris Hamish Harding usia 58 tahun, pengusaha Inggris berdarah Pakistan Shahzada Dawood dan anaknya Suleman masing-masing 48 dan 19 tahun, serta penyelam Prancis Paul-Henry Nargeolet berusia 77 tahun.