Bali United Punya Segudang Pemain Bintang, Persebaya Tidak Takut!
Pelatih Persebaya, Djajang Nurdjaman memuji para pemain Bali United yang besok malam bakal menjadi lawan timnya di pekan ke-31 Liga 1. Karena tim berjuluk Serdadu Tridatu inj dihuni banyak pemain top.
Hanya saja, untuk pertandingan besok yang digelar di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali ini, tuan rumah dipastikan tidak diperkuat Brwa Nouri yang dipanggil timnas Irak. Kemudian Ricky Fajrin dan Stefano Lilipaly membela timnas Indonesia.
Tidak hanya itu, ada empat pemain yang menjalani proses pemulihan cedera seperti Agus Nova, Ahmad Agung Setia Budi, I Nyoman Sukarja, dan Yabes Roni.
Meski kehilangan sejumlah pemainnya, Djanur menilai tuan rumah masih memiliki Wawan Hendrawan, Dallen Doke, Melvin Platje, M. Taufiq, hingga Fadil Sausu dan Ilija Spasojevic.
“Saya rasa masih banyak pemain penggantinya yang sama-sama berkualitas. Artinya kalau kami mengincar poin disini harus menampilkan permainan (terbaik) seperti di dua laga kandang terakhir,” kata Djanur, Sabtu 17 November 2018.
Djanur berharap, para pemainnya tetap bisa fokus selama 90 menit. Bahkan tidak melihat sejumlah nama besar penggawa Bali United.
“Tidak mudah bermain disini melawan Bali United. Sebab mereka dihuni pemain bagus-bagus mulai naturalisasi, lokal dan asing. Yang jelas kami akan berusaha dengan melupakan statistik yang lama dan mudah-mudahan fokus pada pertandingan nanti,” kata pelatih berusia 53 tahun itu.
Seperti diketahui, Persebaya bakal berhadapan dengan Bali United, pada Minggu 18 November 2018, pukul 18.30 WIB. Tim kebanggan Bajul Ijo ini sangat membutuhkan tiga poin untuk mengakhiri kompetisi di papan tengah. (hrs)