Balde Absen, PSS Sleman Merasa Diuntungkan
PSS Sleman merasa diuntungkan saat menjamu Persebaya Surabaya di Stadion Maguwoharjo, Sabtu petang nanti. Striker Bajul Ijo, Amido Balde dipastikan absen membela klubnya.
Amido Balde memang tidak dibawa saat laga away ke markas PSS. Karena striker berusia 29 tahun ini mengalami masalah pada pencernaan sehingga harus dirawat di rumah sakit.
Melihat kondisi ini, Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro merasa diuntungkan. Sebab pemain asa Guine-Bissau ini absen. Padahal Amido Balde sendiri sempat on fire, ketika bisa mencetak hattrick ke gawang Persib Bandung.
"Ya tentu diuntungkan. Karena kalau ada dia pasti kami akan cukup sulit menghentikan supplay bola atas ke Balde," kata pelatih yang akrab disapa Seto ini.
Meski tanpa Balde, Seto merasa banyak pemain Persebaya yang harus diwaspadai. Terutama pemain pengganti striker bertinggi 193 ini.
"Persebaya punya Osvaldo Haay, Irfan Jaya dan masih banyak lagi. Saya rasa kualitas pemain mereka cukup merata. Apalagi tanpa Balde, serangan Persebaya akan jauh berfariasi," ujar dia.
PSS Sleman mengincar tiga poin saat menjamu Persebaya malam nanti. Seto menegaskan akan melakukan berbagai upaya untuk mematikan permainan cepat Bajol Ijo.
"Terpenting supplay bola kedepan akan kita hentikan. Persebaya akan bermain cepat nanti. Kami PSS sudah punya antisipasinya," ucap dia.
Tim berjuluk Elang Jawa ini tengah diselimuti kepercayaan diri. Sebab mereka baru saja meraih kemenangan 2-0 di markas Kalteng Putra.
Belum lagi, pertandingan nanti malam PSS akan mendapat dukungan penuh dari suporter mereka. Sehingga tiga poin akan bisa saja diraih.