Babak I: Gol El Nesyiri Bawa Maroko Unggul 1-0 atas Portugal
Timnas Maroko untuk sementara berhasil unggul 1-0 atas Portugal. Hasil ini berkat penampilan impresif Achraf Hakimi dkk yang tak gentar menghadapi nama besar Portugal.
Alih-alih bermain bertahan, Timnas Maroko justru bermain terbuka dan meladeni permainan agresif yang diterapkan Selecao dan Quinas.
Pada pertandingan ini, Portugal sebetulnya mendominasi penguasaan bola. Mereka terus berusaha membongkar pertahanan rapat Maroko yang tampil rapat di pertandingan ini.
Skema serangan satu dua yang dimainkan Bruno Fernandes, Goncalo Ramos dan Joao Felix yang kerap gagal membongkar tembok barisan belakang Maroko di awal sebetulnya mulai berhasil di pertengahan babak pertama.
Salah satunya ketika Joao Felix melepaskan tembakan keras yang masih membentur badan salah satu pemain Maroko. Bola sempat berubah arah, Yassine Bounou pun terkecoh. Tapi bola masih tipis melayang di atas mistar gawang Maroko.
Keasyikan menyerang, mereka terkena serangan balik cepat dari Maroko di menit ke-42. Berawal dari umpan silang panjang yang dikirimkan dari sisi kanan pertahanan Portugal, Youssef El-Nesyiri berhasil memenangkan duel udara meski sudah coba ditutup oleh satu pemain belakang Portugal dan kiper Rui Patricio. Bola sundulan El Nesyri pun meluncur dan menggetarkan jala gawang Portugal.
Tertinggal 1-0, Portugal mencoba bangkit. Tercatat dua serangan cepat yang mereka lakukan nyaris berbuah gol. Sayang, keduanya gagal dikonversi menjadi gol. Sehingga babak pertama ditutup dengan skor 1-0 untuk Maroko.