Aymeric Laporte Susul Aguero ke Barcelona?
Barcelona tampaknya bisa menambah daftar pemain City yang akan bergabung dengan mereka di jendela transfer musim panas nanti. Pasalnya, selain Sergio Aguero dan Eric Garcia, ada satu lagi pemain City yang dikabarkan siap merapat ke Catalans.
Pemain tersebut adalah bek tengah Manchester City, Aymeric Laporte. Pemain kelahiran Prancis namun berkewarganegaraan Spanyol ini dilaporkan tidak bahagia bersama Man City karena Pep Guardiola lebih memilih Ruben Diaz dan John Stones di posisi bek tengah Man City.
Skuad Spanyol di Euro 2020 itu hanya membuat 27 penampilan untuk The Citizens selama musim 2020/2021. Jumlah penampilan yang jauh dari ideal bagi seorang pemain seperti Laporte.
Laporte juga tercatat sebagai pemain pengganti yang tidak dimainkan di final Liga Champions melawan Chelsea. Dia juga tidak bermain satu menit pun melawan Borussia Dortmund atau Paris Saint-Germain, masing-masing di perempat final dan semi final.
Pemain 27 tahun itu juga tidak dimainkan dalam tiga pertandingan terakhir Man City di Premier League musim 2020/2021. Hanya saja, saat ini sang pemain masih memiliki kontrak lebih dari empat tahun tersisa dengan tim yang bermrkas di Etihad tersebut.
Total, bek tengah itu telah membuat 111 penampilan untuk tim asuhan Pep Guardiola sejak tiba dari Athletic Bilbao pada 2018.
Barcelona sendiri disebut-sebut terus memantau perkembangan situasi Laporte dan siap bergerak di jendela transfer jika Man City memberikan sinyal siap melepas sang pemain. Maklum, mereka membutuhkan tambahan pemain belakang menyusul keroposnya pertahanan mereka di sepanjang musim lalu.
Hanya saja, Barcelona harus mengeluarkan kocek cukup besar untuk mendapatkan pemain yang satu ini. Karena nilai Laporte saat ini berada di kisaran 45 juta euro.
Advertisement