Ayana Jihye Moon, Mantan personil F-VE yang Kini Mualaf
Bagi penggemar K-Pop, mungkin sudah tak asing lagi dengan sosok Ayana Jihye Moon. Mantan personil dari F-VE Dolls ini memilih memeluk Islam dan memutuskan untuk berhijab.
Keputusan mahasiswi Universitas Islam Malaysia ini untuk jadi mualaf pun cukup mengejutkan. Terlebih dia juga memilih meninggalkan F-VE DOlls yang telah membesarkan namanya.
Melalui akun instagramnya @xolovelyayana, ia memposting puluhan foto dirinya menggunkan hijab. Karena hal tersebut Ayana pun mendapat simpati, perhatian hingga pujian dari netizen.
@_abdulrofik21 : “subhanallah”
@nachaagnella : “Ur my inspiration”
@suaib82 : “Beautiful... Nice”
Keputusan Ayana menjadi seorang mualaf merupakan langkah drastis mengingat ia adalah satu-satunya yang memeluk Islam di keluarganya. Selain itu populasi muslim di Korea sendiri juga hanya sekitar satu persen saja.
“Orang-orang Korea tak peduli dengan agama Islam, tapi mereka menghormatinya. Meskipun tak bisa dipungkiri ada juga orang-orang yang membenci Islam,” kata Ayana.
Saat memutuskan menjadi mualaf, Ayana kemudian meninggalkan negaranya sebab kini dia sedang menempuh studi Islam pada Universitas Islam Malaysia. (amm)