Ayahnya Ikut Divaksin, Kate Winslet Mengaku Lega
Artis Hollywood Kate Winslet mengaku lega setelah ayahnya, Roger Winslet, berusia 81 tahun, telah menerima vaksin Covid-19 pertamanya.
"Ayah saya telah mendapatkan dosis vaksin pertamanya, dan rasanya sangat melegakan. Berikutnya, giliran kami yang harus menunggu vaksin," kata Kate Winslet dalam talkshow di acara WTF with Marc Maron, dilansir dari Aceshowbiz, Senin 18 Januari 2021.
Ia mengaku sempat bermimpi buruk selama menunggu giliran untuk mendapatkan vaksin. Namun artis yang populer lewat perannya sebagai Rose Dewitt Bukater, dalam film Titanic tersebut, mengaku banyak mendapatkan informasi tentang penyakit infeksius, dalam perannya di film Contagion.
"Banyak orang mengira saya gila, karena selalu menggunakan masker selama berminggu-minggu. Membawa cairan isopropyl dan membasuh semua barang di toko grosir dengan itu" katnya pada Hollywood Reporter, Agustus 2020 lalu. Ia mengisahkan pengalamannya selama syuting Contagion.
"Kemudian 13 Maret datang, dan orang-orang semuanya terkejut, di mana aku bisa dapat masker?", katanya.
Dalam film Contagion, Kate Winslet berperan sebagai seorang epidemiologis. Pengalamannya pada film buatan tahun 2011 itu, membuatnya lebih siaga selama pandemi berlangsung.
Artis berusia 45 tahun itu belakangan aktif berkampanye untuk meningkatkan kesadaran tentang pandemi Covid-19, bersama pemain lain dalam Contagion, yaitu Matt Damon.
Lewat video Youtubenya, Kate Winslet mengisahkan pengalamannya bertemu dengan sejumlah pakar epidemiologis, saat syuting film Contagion. Ia pun mengimbau agar penggemarnya sering mencuci tangan, untuk pencegahan terhapada virus. "Ingat, cuci tanganmu seolah hidupmu akan terancam jika tak cuci tangan," katanya. (Ace)
Advertisement