Ayah Sebut Sopir Vanessa Angel Alami Tekanan Psikis
Tubagus Joddy sudah mempertanggungjawabkan perbuatannya. Sopir maut Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah itu ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Mapolres Jombang, Jawa Timur.
Tubagus Joddy dijerat dengan Pasal 310 Ayat 2 dan Ayat 4 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Ia terancam dikenakan hukuman pidana maksimal 6 tahun penjara serta denda paling banyak Rp12 juta.
Tubagus Endang Lesmana, ayah Tubagus Joddy, sempat menemui anaknya. Dia memang tidak mengalami luka serius di tubuhnya. Namun sang ayah menyebut, Tubagus Joddy mengalami tekanan psikis akibat hujatan netizen.
“Saat itu, Joddy syok. Setelah tiba di sana, saya nggak banyak bertanya dulu karena melihat kondisi dia banyak melamun. Mungkin, dia merasa bersalah atas kelalaiannya," cerita Tubagus Endang Lesmana kepada wartawan.
Menurut sang ayah, Tubagus Joddy sangat merasa bersalah atas kecelakaan maut yang merenggut nyawa Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah. Dia justru mempertanyakan mengapa dirinya yang justru selamat dari peristiwa tersebut.
“Dia sempat cerita begini ke saya, ‘Kenapa Joddy tidak apa-apa? Kenapa Pa? Justru orang yang disayang Joddy itu jadi korban.’ Dia juga sempat tidak percaya," kata Tubagus Endang Lesmana menirukan ucapan putranya.
Atas dugaan kelalaian yang dilakukan Tubagus Joddy, sang ayah menyampaikan permohonan maaf. Ayah tiga anak itu juga menyampaikan rasa duka yang mendalam atas kepergian Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.
“Kami keluarga besar Tubagus Joddy mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya pada almarhum dan almarhumah. Semoga mereka diberikan tempat yang lapang di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggal diberikan kesabaran dan ketabahan. Beliau berdua orang baik, semoga husnul khatimah,” ungkapnya.
Tubagus Endang Lesmana juga memohon agar keluarga Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah memahami bahwa kejadian ini juga tak diinginkan oleh putranya. "Permintaan maaf juga sudah saya sampaikan saat bertemu dengan keluarga Bibi Ardiansyah. Saya hanya menyampaikan belasungkawa dan permohonan maaf. Alhamdulillah, Haji Faisal (ayah Bibi Ardiansyah) merespons saya," ucapnya.
Sementara itu, Tubagus Endang Lesmana belum sempat bertemu keluarga Vanessa Angel. Dia masih berupaya mencari kontak Doddy Sudrajat, ayah sang artis. "Saya pasti akan upayakan untuk bertemu," tambahnya.