Atletico Madrid Bikin Juventus Inferior
Ambisi Juventus menembus final Liga Champions untuk kali ketiga dalam kurun waktu empat tahun terakhir bakal lebih berat. Sebab, pada leg pertama babak 16 besar kontra Atletico Madrid, mereka tumbang dengan skor 0-2 di Estadio Wanda Metropolitano, Madrid, Kamis 21 Februari 2019 dini hari WIB.
Penampilan Bianconeri di pertandingan ini tak mencerminkan kedigdayaan mereka di kompetisi domestik. Hampir di sepanjang pertandingan Juventus tak banyak memberikan ancaman bagi pertahanan Atletico Madrid.
Meski demikian, pada babak pertama, mereka mampu menahan gempuran Los Rojiblancos mengakhiri paruh pertama dengan skor imbang 0-0.
Namun pada interval kedua, serangan bergelombang yang dilancarkan Atletico Madrid tak mampu lagi diredam. Petaka pun datang menjelang laga bubar. Jose Gimenez mencetak gol pertama bagi tuan rumah di menit ke-78. Sementara di menit 83 giliran Diego Godin yang menghadirkan mimpi buruk bagi Juventus. Laga pun berakhir dengan skor 0-2 untuk Atletico.
Menyikapi kekalahan ini, pemain senior Juventus Giorgio Chiellini merasa bertanggungjawab atas kekalahan klubnya. Pasalnya ia kegagalan Juventus membendung serangan Atletico tak lepas dari kelengahannya.
Maka itu pula, Chiellini bertekad membayar tuntas kekalahan kali ini pada leg kedua nanti. "Kami pastinya tak senang. Ini adalah hasil yang berat untuk bangkit kembali, tapi kami akan mengerahkan segalanya di Turin," ujar Chiellini usai pertandingan kepada Sky Sport Italia.
"Kami memulainya dengan positif, karena kami tahu kualitas mereka. Tapi kami seharusnya bisa lebih berfokus pada bola mati," lanjutnya. Ucapan Chiellini ini mengacu pada gol Godin serta bola-bola mati sebelumnya yang kerap mengancam gawang Juventus.
Advertisement