Tenda Sudah Terpasang di Rumah Duka Ardi Kurniawan
Satu atlet paralayang Jawa Timur, Ardi Kurniawan berhasil ditemukan pasca gempa yang menimpa Palu beberapa hari lalu. Mendengar kabar tersebut, keluarga korban langsung menyiapkan tenda di rumah duka di Jalan Trunojoyo Gang IV, Kota Batu, Jawa Timur, Selasa 2 Oktober 2018.
Menurut pantauan ngopibareng.id, tenda dipasang oleh keluarga dibantu masyarakat sekitar di rumah duka sejak pukul 11.00 WIB. Sejumlah kerabat dan tetangga pun silih berganti datang ke rumah duka. Hanya saja, keluarga korban masih enggan dimintai keterangan terkait kabar tersebut.
Saat ditemui di lokasi, Sekretaris KONI Kota Batu, Mahfud mengatakan pihaknya masih berkoordinasi terkait pemulangan jenazah Ardi ke rumah duka. Rencananya, jenazah Ardi dipulangkan dari Palu sekitar pukul 00.00 WITA atau 01.00 WIB.
"Kita sedang berkirim kabar untuk mencari kepastian kapan jenazah datang. Jam 12.00 WITA akan dibawa pulang. Di sana kesulitan peti jenazah. Kami berharap bisa dibawa pulang," katanya kepada awak media.
Sebelumnya, jenazah Ardi diotopsi di salah satu rumah sakit di Palu. Saat ini, Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Jatim sedang berkoordinasi dengan pihak Lanud AU Abdurahman Saleh Malang untuk memulangkan jenazah.
"Dipastikan Ardi karena ada ID card dan seragam yang dikenali bahwa itu adalah Ardi. Kita optimis bisa memulangkan Ardi karena surat permohonan dari keluarga diwakili oleh pemerintah dan BPBD telah dikirim," ujarnya.
Seperti diketahui, Ardi Kurniawan sebelumnya sempat dinyatakan hilang oleh Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Jatim. Ardi berhasil ditemukan memakai celana berlogo PON 2016 hijau milik KONI Jatim dan dievakuasi dari Hotel Roa, Palu, Sulawesi Tengah, pagi tadi.
Hingga saat ini, tinggal dua atlet paralayang Jatim yang belum bisa ditemukan dan masih dalam proses pencarian. Mereka adalah Reza, dan Fahmi Rudy. (umr)
Advertisement