Astaga, Ada Narkoba dalam Tropi Piala Dunia
Demam Piala Dunia 2018 tampaknya juga dimanfaatkan sindikat narkoba internasional. Terbukti, aparat kepolisan Argentina baru saja membongkar geng narkoba. Modusnya, memanfaatkan replika tropi Piala Dunia.
Dalam laporan The Sun, dalam sebuah penggrebekan di Isidro Casanova di La Matanza Partido, Greater Buenos Airespolisi, ditemukan menemukan 1,5 kilogram kokain dan marijuana. Barang haram ini disimpan dalam kemasan replika tropi Piala Dunia yang dulu bernama Julies Rimet ini.
Selain mengamankan narkoba, polisi Argentina juga menangkap Enam tersangka ditangkap saat penggerebekan. "Geng narkoba ini mengeksploitasi booming merchandising Piala Dunia 2018, " kata Menteri keamanan Buenos Aires, Cristian Ritondo.
Atas terbogkarnya sindikat narkoba dalam tropi Piala Dunia ini, Ritondo meminta dihukum berat dan memastikan tidak menjalankan bisnis narkobanya dalam penjara atau bisa keluar masuk penjara se-enaknya.
"Hukuman obat harus dipatuhi secara ketat, mereka tidak bia keluar dari bisnis, mereka yang dipenjara harus dipenjara dan menjalani hukuman mereka. Adalah penting bahwa mereka dipenjara, bahwa mereka tidak kembali ke bisnis." tandasnya. (tom)