Asistennya Terjaring OTT, Anggota Fraksi PDIP Digelandang Ke KPK
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) gelandang anggota DPR dari Fraksi PDI Perjuangan, Nyoman Dhamantra ke gedung KPK. Dhamantra dibawa ke KPK setelah salah satu asistennya terjerat operasi tangkap tangan (OTT) terkait dugaan suap impor bawang putih.
Dhamantra yang sedianya mengikuti Kongres V PDI Perjuangan di Bali, kini harus berurusan dengan KPK. Dhamantra sendiri diapit dua penyidik KPK dan tiba di gedung KPK pada pukul 14.30 WIB, Kamis 8 Agustus 2019.
"Iya dijemput tim kami ke bandara," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah, menjawab pertanyaan wartawan terkait penjemputan Dhamantra.
Sebelumnya, KPK menangkap 11 orang dalam OTT yang diduga berkaitan dengan impor bawang putih. Mereka yang ditangkap berasal dari unsur pengusaha importir bawang dan asisten Dhamantra.
"Ada 11 orang yang diamankan dari unsur swasta pengusaha importir, sopir dan orang kepercayaan anggota DPR RI serta pihak lain," kata Ketua KPK Agus Rahardjo.
Dalam OTT kali ini, KPK menyita bukti transaksi uang Rp2 miliar dalam bentuk rupiah dan beberapa pecahan dolar Amerika.
Uang yang disita diduga akan diberikan kepada anggota DPR.
Advertisement