Ashanty Lanjut Studi S3 di Unair Surabaya, Anang Kuliah S1
Penyanyi Ashanty bangga diterima sebagai mahasiswa Strata 3 (S3) di Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, Jawa Timur. Istri musisi Anang Hermansyah ini tetap mengutamakan pendidikan di sela-sela kesibukan menjalani aktivitas di panggung hiburan Tanah Air.
"Alhamdulillah diterima jadi mahasiswa lagi di universitas yang nggak gampang sih menurut aku. Alhamdulillah di Universitas Negeri Airlangga," ujar Ashanty.
Jurusan yang diambil Ashanty dari S1 sampai S3 memang tidak linear. Ibunda Arsy dan Arsya ini mengambil S1 jurusan Hubungan Internasional di Universitas Paramadina Jakarta. Ia kemudian menyandang gelar Magister Manajemen dari Universitas Bina Nusantara (Binus) Jakarta pada 2018.
Saat memutuskan kuliah dan memilih jurusan, Ashanty tidak menargetkan diri untuk menggeluti profesi tertentu setelah lulus. Pemilik nama asli Ashanti Hastuti ini kuliah dan mengambil jurusan karena memiliki ketertarikan pada jurusan itu dan berhubungan dengan apa yang dikerjakannya dalam kehidupan sehari-hari.
Kuliah Jurusan Sumber Daya Manusia September 2023
Untuk studi S3, ibu sambung Aurel Hermansyah dan Azriel ini memutuskan ambil jurusan Sumber Daya Manusia (SDM). Jurusan yang diambil ini selaras dengan kegiatan sosial yang Ashanty jalankan selama ini.
Ashanty diketahui tengah aktif menjalankan aksi sosial melalui The Hermansyah Foundation yang ia dirikan. Salah satunya soal pendidikan anak, yang menjadi konsentrasi bungsu dari lima bersaudara ini.
"Alhamdulillah sekarang udah ada 600 anak sama kita, yang bener-bener kita support kehidupannya. Kita happy banget dengan yang kita lakukan, padahal kita baru," ujar penyanyi kelahiran 4 November 1984 ini.
Diakui Ashanty, suami dan keluarganya mendukung langkahnya mengejar pendidikan hingga nantinya bergelar doktor. Rencananya, Ashanty akan memulai studi S3 pada September mendatang.
Anang Kuliah S1
Anang Hermansyah sendiri akan lulus sarjana tahun ini. Ashanty mengungkapkan rasa syukurnya, karena kini juri Indonesian Idol itu akan segera menyandang status sarjana.
Ashanty kemudian bercerita bahwa awalnya dia yang menyuruh suaminya kuliah. Dan kini, Anang Hermansyah bersyukur akhirnya bisa menyematkan gelar Sarjana Sosial di belakang namanya.
"Dia merasa 'benar kamu ya'. Walaupun banyak orang sukses tanpa sekolah tapi banyak insight yang dia ketahui, karena dia senang membaca, dan dia senang," ujarnya.
Ashanty menuturkan, setelah Anang Hermansyah menempuh studi S1 secara online. Suaminya berencana melanjutkan kuliah S2 secara tatap muka.
"Mas Anang ingin lebih memahami dan menambah ilmu baru yang dipelajarinya dengan datang langsung ke kampus," sambung putri dari pasangan mendiang Soejahjo Hasnoputro dan Farida Siddik ini.
Advertisement