Gelandang Madura United ini Berdoa Bisa Masuk Timnas Senior
Gelandang Madura United, Asep Berlian berharap bisa dipanggil Tim Nasional (Timnas) Indonesia untuk pemusatan latihan pada bulan Mei 2021 mendatang.
Diketahui, Tim Garuda itu akan menggelar training center (TC) guna menatap lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 yang dipusatkan di Uni Emirat Arab (UEA) Juni mendatang.
“Dengar kabar seperti itu, sebagai pemain, saya berdoa untuk bisa dipanggil. Tapi sampai saat ini, saya belum dapat dan mengetahui informasi pemanggilan itu,” kata Asep, Sabtu 17 April 2021, seperti dikutip laman resmi Madura United.
Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia(PSSI) baru mengumumkan agenda TC di bulan Mei. Namun, PSSI belum menginformasikan skuad yang dipanggil. Rencananya, skuad tersebut akan disampaikan usai final turnamen Piala Menpora 2021. Saat ini turnamen pramusim 2021 tersebut baru berjalan pertandingan semifinal.
Walaupun belum tahu akan masuk rombongan TC, Asep mengaku tetap intens melakukan latihan mandiri di bulan Ramadan ini. Bahkan, dia juga tidak menurunkan porsi latihan sama sekali. Hal itu dilakukan agar ia tetap fit selama kompetisi masih libur. Maupun jika ia masuk pemanggilan timnas, fisiknya sudah siap.
“Saya tetap intens latihan, siapa tahu masuk dalam pemanggilan itu. Nanti pasti akan lebih maksimal jika benar dipanggil," katanya.
Saat masa persiapan jelang kualifikasi Piala Dunia, Timnas Indonesia mengagendakan laga uji coba kontra Timnas Afganistan, 25 Mei 2021 dan Oman, 29 Mei 2021. Kemungkinan besar, pemusatan latih tersebut akan menjadi yang terakhir jelang lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022.
Advertisement