Arsenal Tak Risau Meski Chelsea Dapatkan Joao Felix dari Atletico
Mikel Arteta mengakui Arsenal tak akan risau meski gagal merekrut Joao Felix pada jendela transfer Januari setelah Chelsea memenangkan perburuan untuk merekrut pemain Timnas Portugal itu dari Atletico Madrid.
Arsenal telah mengadakan pembicaraan bulan ini untuk menandatangani pemain internasional Portugal, yang telah berusaha untuk meninggalkan Atletico setelah berjuang di bawah Diego Simeone.
Namun, Chelsea sekarang berada di ambang penyelesaian negosiasi peminjaman Joao Felix setelah menyetujui kesepakatan pinjaman lebih dari Rp170 miliar dari Atletico Madrid.
Chelsea juga siap membayar gaji Felix secara penuh, yang diyakini berada di kisaran Rp5 miliar per pekan.
“Tugas saya adalah merekrut pemain terbaik,” ujar Arteta menanggapi kabar tentang Chelsea yang memenangkan perburuan terhadap pemain Timnas Portugal itu kepada ITV pada Senin, 9 Januari 2023 malam waktu setempat.
Arsenal sendiri disebut lebih memprioritaskan perekrutan Mykhaylo Mudryk pada jendela transfer Januari kali ini. Laporan dari media-media di Ukraina menyebutkan, Arsenal hampir mencapai kesepakatan dengan Shakhtar Donetsk.
Berbicara dalam konferensi pers pasca pertandingan setelah kemenangan 3-0 Arsenal atas Oxford United di putaran ketiga Piala FA, Arteta juga mengeluhkan minimnya opsi di lini depan Arsenal menyusul cederanya Gabriel Jesus.