Aroma Bensin Menusuk, Depo Pertamina Plumpang Terbakar
Depo Pertamina Plumpang di Koja, Jakarta Utara, terbakar hebat pada Jumat, 3 Maret 2023. Kebakaran itu menyebabkan sedikitnya 17 orang meninggal dan ratusan warga di sekitar Jalan Tanah Merah Bawah RT 12 RW 09 Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, mengungsi.
Fakta Kebakaran Pertamina Plumpang
1. Terjadi Jumat 3 Maret 2023, pukul 20.20 WIB
2. Warga mencium bau bensin menyengat sebelum kebakaran
3. Diterjunkan 250 anggota pemadam kebakaran
4. 17 korban meninggal, 49 luka berat, 2 luka sedang, 638 warga mengungsi.
5. Pemerintah sempat mengusulkan ada buffer zone selebar 50 meter antara Depo degan permukiman
6. Pasokan BBM aman
Depo Pertamina Plumpang
1. Beroperasi sejak 1974
2. Memiliki kapasitas tangki timbun 291.889 Kiloliter
3. Nomisi peringkat 7 Terminal Penyimpanan BBM Dunia Terefisien versi Global Tank Storage Award 2018.
4. Memasok 20 persen kebutuhan harian BBM Indonesia
5. Memasok 25 persen kebutuhan SPBU Pertamina
6. Wilayah distribusi utama di Jabodetabek
Advertisement