Menegangkan, Argentina ke Semifinal Usai Singkirkan Belanda
Argentina berhasil melaju ke semifinal Piala Dunia usai menang atas Belanda di babak 8 besar, Sabtu 10 Desember 2022. Berjalannya pertandingan di Lusail Iconic Stadium, berlangsung menegangkan karena skor sempat 2-2 di waktu normal. Beruntung, La Albiceleste berhasil menang lewat Adu penalti.
Lionel Messi tampil impresif di pertandingan ini dengan mencatatkan satu assist dan satu gol. Gol pertama Argentina dicetak oleh Nahuel Molina di menit ke-35.
Terciptanya gol ini tak lepas dari kejelian Messi melihat pergerakan Molina. Meski berada di sisi yang sulit, La Pulga berhasil mengirimkan umpan terobosan ke Molina yang tinggal berhadapan dengan kiper Belanda, Andries Noppert.
Meski ada gangguan dari Virgil van Dijk yang datang dari belakang, Molina dengan mudah mencocor bola masuk ke gawang De Oranje dan masuk. Skor 1-0 untuk Argentina.
Unggul 1-0, Argentina tak menurunkan tempo permainan. Mereka terus menekan dan memaksa Belanda tak berkembang.
Perlawanan diberikan Belanda pada lima menit menjelang babak pertama bubar. Namun, hingga turun minum, skor 1-0 untuk Argentina tak berubah.
Keluar dari ruang ganti, anak buah Lionel Scaloni mencoba menambah keunggulan dengan melancarkan serangan secara spartan. Namun barisan belakang Belanda yang digalang Virgil van Dijk tampil solid.
Serangan tak mengendur. Argentina tak berhenti mencoba. Diawali determinasi Acuna di sisi kanan pertahanan Belanda, Denzel Dumfries melakukan pelanggaran terhadap bek kiri Argentina itu.
Tanpa ragu, wasit yang berada di dekatnya langsung menunjuk titip putih. Messi pun yang maju sebagai eksekutor tak melewatkan kesempatan itu. Dengan penuh percaya diri, tembakan diarahkan ke sisi kiri tanpa mampu diantisipasi oleh Noppert. Skor 2-0 untuk Argentina.
Tertinggal 0-2, Belanda merespons. Mereka bermain lebih terbuka dengan kombinasi bola pendek dan panjang. Pola serangan yang semula bertumpu pada kedua sayapnya, kini lebih bervariasi.
Hasilnya, Belanda berhasil memangkas skor menjadi 1-2 lewat tandukan terarah yang dilepaskan Wout Weghorst di menit ke-83.
Suasana pertandingan semakin panas. Pelanggaran-pelanggaran keras dilakukan para pemain kedua tim. Sempat terjadi gesekan antara pemain kedua tim. Bahkan pemain cadangan Belanda langsung masuk ke lapangan untuk mengeroyok Alexis Mac Allister.
Namun, suasana akhirnya mereda setelah wasit memanggil kedua pemain yang memulai pertikaian, yakni Virgil van Dijk dan Mac Allister.
Pertandingan berlanjut. Belanda meningkatkan tempo permainan. Tekanan bertubi-tubi ke pertahanan Argentina akhirnya membuahkan tendangan bebas bagi belanda 1,5 meter di depan kotak penalti Argentina di menit ke-110.
Dengan cerdik, Frenkie de Jong tak melepaskan tembakan keras langsung ke gawang. Ia memilih untuk mengumpan ke Wout Wegorst. Tanpa kesulitan, ia melepaskan tembakan ke sisi kiri Emiliano Martinez dan gol. Skor 2-2, Belanda berhasil menyamakan kedudukan. Skor ini sekaligus menutup babak kedua.
Pertandingan dilanjutkan di babak tambahan 2x15 menit. Jalannya pertandingan kembali melandai pada 15 menit pertama. Kedua tim tampil hati-hati dan tak ingin mudah kehilangan bola.
Pada 15 menit kedua, Argentina tampil menyerang. Mereka memiliki banyak peluang untuk kembali unggul. Sayang, mereka gagal memaksimalkan kans yang mereka peroleh. Dua di antaranya tembakan Lautaro Martinez yang masih membentur tubuh Virgil van Dijk dan sepakan Enzo Fernandez yang masih membentur tiang gawang. Skor 2-2 mengakhiri laga.
Pertandingan dilanjut ke adu penalti. Di babak tos-tosan, Argentina berhasil mengalahkan Belanda setelah empat eksekutor mereka melakukan tugasnya dengan baik. Sementara dua algojo Belanda gagal menjaringkan bola. Skor 4-3 untuk Argentina.
Dengan hasil ini, Argentina bertemu Kroasia di semifinal. Kroasia berhasil melangkah ke semifinal setelah mengalahkan Brasil juga dengan drama adu penalti.