Archipelago akan Buka Tiga Hotel Baru di Jatim, Ini Lokasinya!
Jaringan manajemen hotel dengan layanan terlengkap di Asia Tenggara, Archipelago International berencana akan membuka tiga hotel baru di Jawa Timur (Jatim). Manajemen hotel terbesar se-Indonesia dikabarkan akan membangun hotel di Daerah Gresik, Kediri dan Lumajang.
“Untuk tahun 2024 ini, kita belum ada pembukaan hotel baru, tapi tahun depan kita ada rencana membuka tiga hotel baru. Targetnya tahun 2025 beroperasi,” jelas Corporate Regional Director Of Sales, Yeni Chrisnawati saat Iftar Gathering di Favehotel Mex Tunjungan, Surabaya, Kamis 21 Maret 2024.
Yeni melanjutkan, tiga hotel baru yang akan beroperasi itu berada di daerah Kediri, Lumajang, dan Gresik. “Aston Inn kita buka di Kediri dan Lumajang, sedangkan di Gresik akan kita buka Favehotel,” imbuhnya.
Menurut Yeni, tiga wilayah tersebut merupakan kota atau kabupaten yang sangat berpotensi terutama dalam perkembangan bisnis dan wisata. “Mengingat sumber daya alamnya yang bagus,” paparnya.
Sementara itu, Archipelago Iftar Gathering 2024 dikemas dengan tema Arabian Night Archipelago East Java. Dihadiri oleh seluruh Manager Hotel Archipelago se Jatim dan sejumlah instansi antara lain, Government, Corporate, Travel Agent, dan Event Organizer.
“Acara ini tidak hanya memperingati bulan Ramadhan, namun juga menghormati kekayaan budaya Timur Tengah dan Jawa Timur. Serta menjadi ajang silaturahmi yang mempererat jaringan antara para klien dengan Archipelago International,” tutupnya.
Advertisement