Arab Buka Lowongan untuk Tentara Perempuan setelah 30 Tahun
Kementerian Pertahanan Saudi membuka lowongan bagi perempuan untuk bergabung dengan angkatan bersenjata Arab Saudi. Jenjang karir yang ditawarkan mulai dari prajurit hingga sersan.
"Menurut pendapat pribadi saya, sangat penting bagi wanita untuk berada di militer, di mana mereka dapat memiliki peran aktif dalam masyarakat konservatif kita," ujar Rahma Al-Khayri, seorang spesialis teknologi informasi dikutip dari Arab News, Minggu 21 Februari 2021.
Selain itu, hal ini juga dinilai sebagai langkah besar dalam melibatkan wanita di berbagai sektor. Spesialis sistem operasi, Halah Al-Ynabawi, mengatakan negara-negara Arab yang mengizinkan perempuan masuk militer telah menjadi topik kontroversial selama 30 tahun terakhir.
Dilansir dari Arab News, ada berbagai jalur militer yang ditawarkan mulai dari Angkatan Darat Arab Saudi, Pertahanan Udara Kerajaan Saudi, Angkatan Laut Kerajaan Saudi, Pasukan Rudal Strategis Kerajaan Saudi, hingga Layanan Medis Angkatan Bersenjata.
Menurut kementerian pertahanan Arab Saudi, untuk bergabung dengan angkatan bersenjata ada berbagai kriteria yang ditambahkan untuk pelamar wanita, diantaranya berusia antara 21-40 tahun, tinggi 155 cm atau lebih, dan tidak boleh menjadi pegawai pemerintah.
Selain itu, pelamar juga harus memiliki kartu identitas nasional independen, memiliki tingkat pendidikan sekolah menengah, dan bagi pendaftar yang menikah dengan warga negara non-Saudi tidak akan diterima.
Semua pelamar wanita harus lulus prosedur penerimaan, sesuai dengan kondisi yang ditentukan, seperti tidak memiliki catatan kriminal dan sehat secara medis.