Apriyani/Fadia dan Fajar/Rian Tersingkir dari Indonesia Open 2023
Pebulutangkis ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti gagal melaju ke semifinal Indonesia Open 2023. Mereka kalah dari ganda Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota di perempatfinal. Pertandingan digelar di Istora GBK, Senayan, Jakarta, Jumat 16 Juni 2023.
Apriyani/Fadia kalah dua set langsung dengan skor 13-21, 13-21. Apriyani/Fadia takluk dalam tempo 61 menit. Sementara itu, ganda Jepang Fukushima/Hirota akan menghadapi salah satu di antara Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara kontra Rena Miyaura/Ayako Sakuramoto di babak semifinal.
Ganda Putra Fajar/Rian juga Tumbang
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga gagal lolos ke semifinal Indonesia Open 2023 setelah disingkirkan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Fajar/Rian kalah dua gim langsung dari Rankireddy/Shetty dengan skor 13-21, 13-21 dalam waktu 41 menit. Duet dengan akronim Fajri ini berada di bawah tekanan Rankireddy/Shetty di gim pertama. Skor sempat imbang 7-7 tetapi setelah itu Fajar/Rian justru keteteran.
Ganda India Rankireddy/Shetty akan menghadapi pemenang laga antara utusan Indonesia lainnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dengan Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae dari Korea Selatan.