Approved! Ayam Bakar Kriwol Hidden Gem Kuliner Surabaya
Ayam bakar adalah suatu hidangan Asia Tenggara Maritim, terutama hidangan Indonesia atau Malaysia, dari ayam yang dipanggang di atas arang. Hidangan ini salah satu jenis kuliner favorit semua orang Indonesia.
Di Surabaya, ada warung makan ayam bakar yang baru dibuka saat bulan Ramadan 2023 lalu. Walau baru tapi warung yang satu ini sudah ramai diserbu pelanggan. Ayam Bakar Kriwol namanya.
Warung yang terletak di Jalan Krukah Lama 2 No. 10, Ngagel Rejo, Surabaya ini mulanya hanya sebuah warung kopi biasa yang menyediakan minuman dan makanan ringan ala warkop pada umumnya.
Sang pemilik, Andi Setiawan berhasil membuat warungnya ini jauh lebih ramai saat idenya untuk membuat menu baru yaitu “Ayam Bakar” diterima masyarakat.
“Berawal dari keinginan saya untuk menambahkan referensi menu berbuka dan sahur untuk tetangga sekitar, jadi mereka nggak bosan dengan menu sahur dan buka yang itu-itu saja. Alhamdulillah banyak yang suka. Sampai hampir tiap hari ada salah satu pelanggan kami yang setia membeli. Dibantu juga dari promosi mulut ke mulut hingga ada pelanggan dari Sidoarjo yang datang kemari untuk mencicipi ayam bakar kami” ungkap Andi.
Potongan paha atau dada ayam, diberi dengan racikan bumbu rahasia yang dibakar dengan sempurna. Serta disajikan dengan sambal, lalapan segar dan nasi putih hangat. Perpaduan rasa ayam bakar yang cenderung manis, gurih ditandingkan dengan sambal pedas memang sangat pas jika dimakan bersamaan. Sensasi rasa manis, gurih, pedas, dan segar menyatu dalam satu suapan. Inilah yang dapat memanjakan lidah pelanggan. Maka tak heran Ayam Bakar Kriwol sudah mempunyai tempat tersendiri di hati para pelanggannya.
Soal harga sangat terjangkau. Ayam Bakar Kriwol menyediakan dua macam menu, yaitu "Paket Nasi Ayam Bakar Komplit" seharga Rp 15.000. Isiannya nasi putih, ayam bakar satu potong, sambal, lalapan serta gratis tahu dan tempe goreng.
Selain itu bagi Anda yang ingin menikmati sensasi Ayam Bakar Kriwol bersama keluarga di rumah, bisa membeli "Paket Ayam Bakar Utuh 1 Ekor". Isinya ayam bakar satu ekor, lalapan, serta sambal dan bumbu cocolan ayam bakar hanya seharga Rp 50.000 saja. Murah bukan.