Apple Store Buka di Taiwan, Kapan di Indonesia?
Taipei: Penggemar Apple di Taiwan patut berbangga. Sebab, toko resmi Apple segara buka di Taipei. Toko tersebut berlokasi di Gedung Taipei 101.
Informasi akan bukanya Apple Store resmi pertama di negeri seterunya China ini diungkap situs Apple untuk Taiwan. Bos Apple Tim Cook juga mencuit kabar tersebut Senin (12/6) waktu Amerika Serikat.
“Ini dia Apple Taipei 101, toko pertama kami di Taiwan!” kata @tim_cook. Belum ada informasi kapan toko tersebut akan dibuka, namun, kabar yang beredar menyebutkan akhir bulan ini.
Perusahaan yang bermarkas di Cupertino ini kini memiliki 495 toko retail di 17 negara. 270 di antaranya berada di Amerika Serikat.
Yang menarik, meski memiliki pelanggan besar, Apple sampai kini belum membuka toko resmi di Jakarta. Dulu pernah ada kabar rencana tersebut. Namun, sampai sekarang, kabar itu belum terlaksana.
Mengapa 250 juta penduduk Indonesia belum menggerakkan hati Tim Cook untuk membuka toko resmi di Indonesia? Sampai sekarang Apple belum memberi konfirmasi. (hrs/ant)
Advertisement