Aplikasi Peta Jelajah Nusantara Bantu Mudik Lebaran
Sabtu dan Minggu (1-2 Juni 2019) diprediksi menjadi puncak arus mudik Lebaran 2019. Aplikasi Peta Jelajah Nusantara diluncurkan untuk membantu masyarakat yang mudik maupun balik Lebaran 2019. Aplikasi ini memandu masyarakat yang menempuh jalur darat di wilayah Indonesia dengan sejumlah fitur penting.
Aplikasi Peta Jelajah Nusantara memuat navigasi jalur mudik di semua wilayah tujuan mudik di seluruh Indonesia. Peta navigasi terhubung dengan aplikasi Google Map. Aplikasi ini bisa didapat via Google Play Store untuk ponsel Android.
Informasi dan data yang tersaji di aplilkasi Peta Jelajah Nusantara adalah data resmi sekaligus terkini dari sejumlah instansi terkait di antaranya Kementerian Perhubungan, Kementerian Kesehatan, Bina Marga, hingga Korlantas Polri.
Aplikasi Peta Jelajah Nusantara digagas salah satu operator telekomunikasi bersama Kementerian Perhubungan Republik Indonesia.
“Peta navigasi digital adalah kebutuhan masyarakat pengguna jalan secara umum. Peta dalam lembaran mulai ditinggalkan. Masyarakat menilai peta digital lebih fleksibel dalam penggunaan, berbagai informasi juga bisa diakses tanpa khawatir dengan keterbatasan ruang," ujar Menteri Perhubungan, Budi Karya.
Selain menggandeng Kemenhub juga melibatkan Kementerian Kesehatan, Kementerian PUPR, BPJT Korlantas Polri, dan BASARNAS untuk menyediakan informasi yang akurat kepada para pemudik.
Sehingga aplikasi Peta Jalan Nusantara juga menyediakan informasi terkini mengenai posko informasi jalan, posko mudik, posko kesehatan, juga terminal bus. (yas)
Advertisement