Jalan Tikus di Bondowoso jadi Sasaran Patroli Petugas Cegah Mudik
Kepolisian Resor (Polres) Bondowoso Jawa Timur tidak hanya mendirikan lima pos pengamanan (pospam) Operasi Ketupat Semeru 2021 untuk penyekatan pemudik selama larangan mudik lebaran pada 6 -17 Mei nanti. Polres juga mengawasi jalan tikus di pelosok guna mengantisipasi pemudik yang nekat masuk atau keluar Bondowoso melanggar larangan mudik hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah / 2021 Masehi.
Kasatlantas Polres Bondowoso AKP Didik Sugiarto di kantornya Selasa sore , 4 Mei 2021 mengatakan, selama larangan mudik lebaran pada 6 -17 Mei 2021, polisi bersama TNI, Satpol PP, Dishub, dan tenaga kesehatan melakukan penjagaan ketat di lima pospam penyekatan pemudik.
Selain itu, petugas gabungan akan melakukan patroli ke jalan-jalan tikus di pelosok yang kemungkinan digunakan pemudik nekat melakukan mudik lebaran. ”Kami sudah memetakan jalan tikus di sejumlah kecamatan pinggiran dan desa yang kemungkinan digunakan pemudik masuk ataupun keluar Bondowoso untuk mudik lebaran. Petugas gabungan akan melakukan patroli untuk melakukan penjagaan di jalan tikus itu guna menghadang pemudik yang nekat mudik lebaran,” kata Kasatlantas Didik.
Perwira dengan tiga balok kuning di pundak asali Bondowoso, ini mengungkapkan, sejumlah jalan tikus sudah menjadi bidikan petugas gabungan. Di antaranya, jalan perbatasan Kecamatan Maesan Bondowoso – Kecamatan Sukowono Jember dan Kecamatan Tamanan Bondowoso- Kecamatan Sukowono Jember. ”Kami akan melakukan pengawasan di jalan tikus agar tidak kecolongan oleh warga yang melanggar larangan mudik lebaran,” ungkapnya.
Diberitakan sebelumnya, lima pospam penyekatan pemudik selama larangan mudik lebaran tahun, ini didirikan Polres Bondowoso di Kecamatan Maesan, Tapen, Sempol, Wringin, dan depan pos lantas Alun-alun RBA Ki Ronggo Bondowoso.
Lima lokasi pospam merupakan akses penghubung Bondowoso dengan kabupaten tetangga. Yakni, kabupaten Jember, Situbondo, dan Banyuwangi. Khusus pospam di alun-alun untuk pengamanan wilayah kota Bondowoso.